Kodim 0415 Jambi Sukseskan Kegiatan SWK Korem 042/Gapu di Bumi Perkemahan Sungai Gelam

- Redaksi

Minggu, 4 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kodim 0415 Jambi Sukseskan Kegiatan SWK Korem 042/Gapu di Bumi Perkemahan Sungai Gelam. FOTO : Dhea

Kodim 0415 Jambi Sukseskan Kegiatan SWK Korem 042/Gapu di Bumi Perkemahan Sungai Gelam. FOTO : Dhea

image_pdfimage_print

MUARO JAMBI – Memasuki bulan ke-2 pada tahun 2024 ini, Saka Wira Kartika (SWK) Korem 042/Gapu menggelar rangkaian kegiatan Persami (Perkemahan Sabtu Minggu) di Bumi Perkemahan Sungai Gelam dan Cadika kota Jambi, Sabtu (03/02/2024).

Secara keseluruhan, kegiatan dipusatkan di Bumi Perkemahan Sungai Gelam dan diikuti oleh Satuan Karya (Saka) pramuka masing-masing sekolah setingkat SMA dan saka-saka sesuai bidang yang ada di Jambi.

Diawali dengan upacara pembukaan, kemudian dilanjutkan dengan penanam pohon dan penebaran 10.000 bibit ikan nila ke Danau yang ada di Bumi Perkemahan Sungai Gelam.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara kegiatan Persami akan dilaksanakan di bumi Perkemahan Cadika di Kel. Pematang Sulur Kec. Telanaipura kota Jambi.

Sesuai dengan namanya, Persami pramuka merupakan singkatan dari Perkemahan Sabtu Minggu pramuka. Dilakukan dengan tujuan untuk mengembangkan karakter, keterampilan dan sikap kepemimpinan siswa melalui kegiatan-kegiatan pramuka dalam bentuk Perkemahan singkat.

Dengan demikian, persami untuk memberikan pengalaman pramuka kepada peserta dengan durasi yang lebih singkat dibandingkan dengan perkemahan pramuka biasa yang dilaksanakan dalam beberapa hari atau lebih.

Kodim 0415/Jambi sebagai satuan kewilayahan, berperan aktif mensukseskan penyelenggaraan dan mengisi kegiatan Saka Wira Kartika Korem 042/Gapu tersebut, mulai dari perencanaan, penyiapan lokasi hingga melakukan pergeseran saka pramuka yang ada, menuju ke bumi perkemahan Sungai Gelam dan kembali lagi ke bumi perkemahan Cadika.

Dandim 0415/Jambi Letkol Arm Eko Pristiono, S.H., M.I.Pol yang hadir langsung memandang rangkaian kegiatan persami pramuka ini sangatlah penting untuk dilakukan dalam rangka membentuk karakter para pesertanya, menumbuhkan disiplin dan kemandirian serta menampilkan jiwa kepemimpinan.

“Dengan memberikan pengalaman pramuka yang menyenangkan dan intensif dalam waktu yang singkat, kegiatan ini dapat mendorong minat pesertanya untuk terlibat lebih dalam, dalam kegiatan pramuka dimasa depan.” ujar Dandim

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Print Friendly, PDF & Email

Penulis : Dhea

Editor : Redaksi

Sumber Berita : Lintastungkal

Berita Terkait

Perkuat Kerjasama Pengawasan Keimigrasian, Imigrasi Jambi Koordinasi ke Pelindo II Jambi
Meriahkan HKG ke-52 TP-PKK Muaro Jambi, Kodim 0415/Jambi Gelar Bazar
Daftar Nama Caleg Terpilih DPRD Kabupaten Muaro Jambi periode 2024-2029
Gerak Cepat Kodim 0415/Jambi Bantu Warga Korban Banjir di Muaro Jambi
Resmikan Paguyuban Seduluran Sehati Suko Awin Jaya, H. Surya Atma Wijaya : Kita Harus Jadi Pelopor Kebaikan
Sisa Material Proyek Box Culvert Desa Mekar Sari Sungai Bahar Ancam Keselamatan Pengendara
Respon Cepat Dilakukan, Masyarakat Sungai Bahar Kagum Akan Sosok Ivan Wirata
Babinsa Kodim 0415/Jambi Bantu Sukseskan MTQ di Desa Wilayah Binaan
Berita ini 25 kali dibaca
KONTEN PROMOSI pada widget diatas merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan oleh pihak ketiga, bukan dari redaksi Lintastungkal.com. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten promosi ini.

Berita Terkait

Senin, 22 April 2024 - 09:40 WIB

Perkuat Kerjasama Pengawasan Keimigrasian, Imigrasi Jambi Koordinasi ke Pelindo II Jambi

Rabu, 20 Maret 2024 - 19:10 WIB

Meriahkan HKG ke-52 TP-PKK Muaro Jambi, Kodim 0415/Jambi Gelar Bazar

Selasa, 12 Maret 2024 - 19:43 WIB

Daftar Nama Caleg Terpilih DPRD Kabupaten Muaro Jambi periode 2024-2029

Selasa, 20 Februari 2024 - 19:32 WIB

Gerak Cepat Kodim 0415/Jambi Bantu Warga Korban Banjir di Muaro Jambi

Minggu, 4 Februari 2024 - 18:17 WIB

Kodim 0415 Jambi Sukseskan Kegiatan SWK Korem 042/Gapu di Bumi Perkemahan Sungai Gelam

Minggu, 14 Januari 2024 - 19:17 WIB

Resmikan Paguyuban Seduluran Sehati Suko Awin Jaya, H. Surya Atma Wijaya : Kita Harus Jadi Pelopor Kebaikan

Senin, 1 Januari 2024 - 14:26 WIB

Sisa Material Proyek Box Culvert Desa Mekar Sari Sungai Bahar Ancam Keselamatan Pengendara

Senin, 1 Januari 2024 - 14:03 WIB

Respon Cepat Dilakukan, Masyarakat Sungai Bahar Kagum Akan Sosok Ivan Wirata

Berita Terbaru

Andhika Wahyudiono : Dosen UNTAG Banyuwangi

Editorial

Vietnam Berpotensi Bergabung dengan BRICS

Selasa, 23 Apr 2024 - 18:05 WIB