Korem 042/Gapu Gelar Jumsih di Masjid Al-Falah Jambi

- Redaksi

Jumat, 6 Agustus 2021 - 14:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketika Personil Korem 042/Gapu melaksanakan Jum'at bersih (Jumsih) di Masjid Agung Al-falah Kota Jambi, Jum'at (06/8/21). FOTO : PENREM

Ketika Personil Korem 042/Gapu melaksanakan Jum'at bersih (Jumsih) di Masjid Agung Al-falah Kota Jambi, Jum'at (06/8/21). FOTO : PENREM

KOTA JAMBI – Kebersihan Sebagian Dari Iman. Korem 042/Gapu melaksanakan Jum’at bersih (Jumsih) di Masjid Agung Al-falah, Jalan Sultan Thaha, Legok, Kec.Telanaipura Kota Jambi, Jum’at (06/8/21).

Penrem 042/Gapu Mayor Inf M. Hatta katakan kegiatan Jumat Bersih yang dilakukan saat ini merupakan program rutin yang dilakukan oleh Korem 042/Gapu beserta jajarannya bersinergi dengan instansi pemerintah dan masyarakat.

“Tujuan diadakannya jumat bersih yaitu untuk menjaga dan meningkatkan kebersihan dan kenyamanan dilingkungan masjid sehingga masyarakat dan pengguna Masjid dapat merasa nyaman dan khusuk dalam melaksanakan ibadah,” ujarnya dalam keterangan tertulisnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Letda Inf Ismirul, Paur Bintaldjuang Korem 042/Gapu mengatakan jumat bersih ini dapat membangun hubungan dan menjalin silaturrahmi antara TNI, Pemerintah dan masyarakat sekitar.

“Untuk jumat bersih ini kami lakukan secara rutin dan terjadwal dan sudah berlangsung cukup lama, apa lagi sejak pandemi covid 19, kegiatan ini kami tingkatan,” sebutnya.

“Jumat bersih dilakukan bahu membahu bersama antara TNI dan Instansi Pemerintah dan masyarakat serta pengurus Masjid Al-Falah,” Ujar Letda Inf Ismirul, Paur Bintaldjuang Korem 042/Gapu.

Kegiatan jumat bersih ini dimulai sekitar pukul 07.00 WIB, semua yang hadir bekerja dengan semangat dan gembira, ada yang menyapu sampah dedaunan maupun plastik, mengepel lantai masjid dan kamar mandi masjid. Hal ini dilakukan agar lingkungan dalam dan luar menjadi bersih.

“Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang bersih, sehat serta membentuk jiwa kebersamaan dan persatuan, bisa menjadi contoh kepada masyarakat betapa pentingnya menjaga kebersihan dilingkungan serta menumbuhkan jiwa gotong royong sebagai wadah pemersatu anak bangsa dan diharapkan dapat memutus penyebaran wabah Covid -19,” ujarnya.

Sementara, Ketua Masjid Al Falah Jambi, Dr. H. Umar Yusuf mengucapkan terimakasih kepada pak Danrem yang mana setiap hari jumat mengirimkan anggotanya untuk melaksanakan kerja bakti di masjid Alfalah ini, kami sangat terbantu sekali dengan kegiatan kerja bakti ini, lingkungan masjid menjadi bersih, sehingga kita dapat menjalankan ibadah dengan nyaman dan khusuk.(*)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kasubdit SIM Korlantas Polri Kombes Pol Dhafi Dorong Perluasan Layanan SIM Online Nasional Presisi
Centrepark Klarifikasi Insiden di Area Parkir Jamtos: Telah Diselesaikan Secara Damai oleh Kedua Belah Pihak
Anwar Sadat Ketua Kamabicab Gerakan Pramuka Tanjabbar 2024-2029
Wabup Katamso Mengikuti Kegiatan Musrenbang RKPD 2026 di Jambi
Demi Kota Sehat, Anwar Sadat dan Jajaran OPD Bersih-Bersih Drainase
Bupati Anwar Sadat : Komitmen Daerah Tanjab Barat Bentuk Satgas PSN
Dandim 0419/Tanjab Tinjau Dua Desa di Kecamatan Bram Itam Persiapan TMMD ke -124
Polresta Jambi Gagalkan Perdagangan Gelap Sisik Trenggiling & Cula Badak
Berita ini 274 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 00:18 WIB

Kasubdit SIM Korlantas Polri Kombes Pol Dhafi Dorong Perluasan Layanan SIM Online Nasional Presisi

Rabu, 16 April 2025 - 23:14 WIB

Anwar Sadat Ketua Kamabicab Gerakan Pramuka Tanjabbar 2024-2029

Rabu, 16 April 2025 - 22:17 WIB

Wabup Katamso Mengikuti Kegiatan Musrenbang RKPD 2026 di Jambi

Rabu, 16 April 2025 - 20:30 WIB

Demi Kota Sehat, Anwar Sadat dan Jajaran OPD Bersih-Bersih Drainase

Rabu, 16 April 2025 - 20:21 WIB

Bupati Anwar Sadat : Komitmen Daerah Tanjab Barat Bentuk Satgas PSN

Berita Terbaru