JAMBI – Pemkot Jambi bersama Polda Jambi dan Korem 042/Gapu menggelar kegiatan olahraga bersama “GOWES SINERGISITAS LAWAN NARKOBA”, Jumat (17/07/20).
Hadir dalam kegiatan ini Wali Kota Jambi Sy. Fasha, Danrem 042 Brigjen M. Zulkifki, Kapolda Jambi Irjen Pol Firman Sntyabudi, Wakapolda Brigjen Pol Dul Alim dan lainnya.
Goes tersebut akan dilaksanakan secara rutin setiap 2 pekan sekali dalam wilayah Kota Jambi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan olahraga ini merupakan wujud sinergisitas 3 unsur, dtujukan sebagai kampanye bersama melawan peredaran dan penyalahgunakan narkoba di wilayah Provinsi Jambi.
Pada kegiatan tersebut juga dirangkai dengan penandatangan berita acara serah terima bantuan ventilator bagi RS Bhayangkara Jambi dan RS DKT Bratanata Jambi dari Wali Kota Jambi.
Alat bantu pernapasan tersebut merupakan bantuan Pemerintah Singapura melalui Temasek Foundation untuk Kota Jambi.
Bantuan untuk pemerintah Kota Jambi itu diberikan kepada RS DKT dan RS Polri untuk mengoptimalkan dan sebagai dukungan Pemkot Jambi terhadap penanganan Covid-19 yang dilakukan oleh kedua rumah sakit pemerintah tersebut.(*)