Sementara itu, Kaban Kesbangpol Kota Jambi, Raden Jupri menyampaikan, bahwa sejauh ini persiapan para calon Paskibraka yang bertugas dalam pengibaran dan penurunan duplikat bendera pusaka Merah Putih tingkat kota Jambi telah mencapai 100 persen.
“Insya Allah semua tahapan sudah berjalan dengan baik dan maksimal, selanjutnya para calon Paskibraka ini akan dikukuhkan oleh Pj Wali Kota Jambi, sebelum semuanya melaksanakan tugasnya pada upacara HUT RI ke-79 tingkat kota Jambi di Lapangan Utama Kantor Wali Kota pada 17 Agustus nanti,” sebut Jupri.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dirinya juga menyebutkan, setelah melaksanakan tugasnya nanti, Paskibraka tingkat kota Jambi akan dibekali dengan penambahan pengetahuan dan wawasan, melalui kegiatan study tour, sebagaimana yang telah rutin dilakukan.
“Rencana untuk menambah wawasan mereka, tahun ini kita akan berangkatkan ke Akmil di Magelang setelah menyelesaikan tugas-tugasnya menjadi Paskibraka Kota Jambi,” singkat Kepala Kesbangpol.
Berdasarkan pantaun, tim Paskibraka dan pendukung upacara baik dari unsur TNI/Polri sudah melaksanakan latihan dan persiapan akhir. Dan malam ini bertempat di Aula Griya Mayang Rumah Dinas Jabatan Wali Kota Jambi, Pj Wali Kota Jambi Sri Purwaningsih akan mengukuhkan calon Paskibraka kota Jambi menjadi Paskibraka yang akan bertugas pada pengibaran bendera Merah Putih tanggal 17 Agustus 2024 di Lapangan Utama Kantor Wali Kota Jambi.Judul (opsional) :
- Cek Persiapan Upacara HUT RI, Pj Wali Kota Jambi Pimpin Langsung Gladi Bersih.
- Pimpin Langsung Gladi Bersih, Pj Wali Kota Jambi Harap Upacara HUT RI Ke-79 Di Balaikota Berjalan Dengan Bai
- Pastikan Berjalan Lancar, Pj Wali Kota Jambi Pimpin Langsung Gladi Bersih Upacara HUT RI Ke-79 Di Balaikota
- Pimpin Gladi Bersih Upacara HUT RI Ke-79 Di Balaikota, Pj Wali Kota Jambi : “Alhamdulillah sudah berjalan sesuai rencana”***
Penulis : Viryzha
Editor : Redaksi
Sumber Berita : Lintastungkal
Halaman : 1 2