Sinergitas TNI-Polri di Jambi Kian Erat, Propam Polda Jambi Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-79 untuk Denpom II/2

Lintas Tungkal

- Redaksi

Minggu, 22 Juni 2025 - 19:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sinergitas TNI-Polri di Jambi Kian Erat, Propam Polda Jambi Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-79 untuk Denpom II/2. FOTO : Viryzha

Sinergitas TNI-Polri di Jambi Kian Erat, Propam Polda Jambi Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-79 untuk Denpom II/2. FOTO : Viryzha

JAMBI — Hubungan harmonis dan penuh semangat kebersamaan kembali diperlihatkan oleh TNI dan Polri di Jambi. Bertempat di Markas Komando Denpom II/2 Jambi, Bidpropam Polda Jambi melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus memberikan ucapan selamat ulang tahun ke-79 kepada Polisi Militer Angkatan Darat (Pomad), Minggu pagi (22/6).

Rangkaian kegiatan dimulai pukul 07.30 WIB dan berlangsung penuh keakraban hingga 08.30 WIB. Rombongan dari Bidpropam Polda Jambi dipimpin langsung oleh Kabid Propam, Kombes Pol Drs. Tony E.P. Sinambela, S.H., M.Si, didampingi para Kasubbid, Kasubbag, Kaur, serta perwakilan personel Polwan dari Bidpropam Polda Jambi.

Kehadiran mereka disambut hangat oleh Komandan Denpom II/2 Jambi Letkol Cpm Sundoro, S.H., bersama jajaran, termasuk Wadandenpom II/2 Jambi Mayor Cpm Syahrial dan seluruh perwira staf.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan itu, Kombes Pol Tony menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke-79 kepada Pomad dengan harapan sinergi TNI-Polri akan semakin kokoh dan solid.

“Kami dari jajaran Propam Polda Jambi mengucapkan selamat ulang tahun ke-79 untuk Polisi Militer Angkatan Darat. Semoga Pomad semakin jaya, prima dalam menjalankan tugas, dan sukses selalu dalam pengabdian kepada bangsa dan negara,” ujar Kombes Tony penuh semangat.

Sementara itu, Dandenpom Letkol CPM Sundoro menyampaikan apresiasi atas kunjungan tersebut dan menegaskan pentingnya menjaga keharmonisan antar institusi.

“Kami mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kehadiran dari rekan-rekan Propam Polda Jambi. Semoga sinergitas antara TNI dan Polri semakin kuat, khususnya dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah Jambi,” ujarnya.

Silaturahmi ini tidak hanya menjadi ajang seremonial, namun juga bentuk nyata komitmen kedua institusi untuk terus mempererat kolaborasi dalam mengemban amanah sebagai garda terdepan pertahanan dan keamanan nasional.

Dengan semangat kebersamaan dan kesetiaan pada tugas, sinergitas TNI-Polri di Jambi menunjukkan bahwa keharmonisan antar lembaga adalah fondasi utama dalam menjaga keutuhan dan ketertiban negara. (Viryzha)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Viryzha

Editor : Redaksi

Sumber Berita: Lintastungkal

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sebelum Hantam Pagar Polda Jambi, Pajero Hitam Tabrak Pemotor di Beberapa Titik
Bocah Tenggelam di Sungai Buntung Berhasil Ditemukan Setelah 5 Jam Pencarian
Bocah 11 Tahun Hilang Terseret Arus Sungai Buntung Jambi, Pencarian Terkendala Hujan
Hanya Ditemukan Sepasang Sandal, SAR Jambi Cari Identitas Wanita yang Terjun dari Aur Duri I
Jaga Marwah Perairan Jambi, Wadirpolairud Polda Jambi Pimpin Inspeksi Kapal di Sungai Batanghari
Tolak Registrasi Kendaraan Lelang Pidana, Ditlantas Polda Jambi: Kami Patuhi Aturan Kapolri
Kanwil Ditjenpas Jambi Berikan Remisi Khusus Natal Tahun 2025, 1 WBP Langsung Bebas
Aisyah, Bocah 5 Tahun di Kota Jambi Hanyut di Drainase Ditemukan Meninggal
Berita ini 55 kali dibaca
Dilarang Mengambil dan/atau Menayangkan Ulang Sebagian Atau Keseluruhan Artikel di atas untuk Konten Akun Media Sosial Komersil Tanpa Seizin Redaksi.

Berita Terkait

Minggu, 18 Januari 2026 - 19:14 WIB

Sebelum Hantam Pagar Polda Jambi, Pajero Hitam Tabrak Pemotor di Beberapa Titik

Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:45 WIB

Bocah Tenggelam di Sungai Buntung Berhasil Ditemukan Setelah 5 Jam Pencarian

Sabtu, 17 Januari 2026 - 18:02 WIB

Bocah 11 Tahun Hilang Terseret Arus Sungai Buntung Jambi, Pencarian Terkendala Hujan

Jumat, 16 Januari 2026 - 19:07 WIB

Hanya Ditemukan Sepasang Sandal, SAR Jambi Cari Identitas Wanita yang Terjun dari Aur Duri I

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:43 WIB

Jaga Marwah Perairan Jambi, Wadirpolairud Polda Jambi Pimpin Inspeksi Kapal di Sungai Batanghari

Berita Terbaru

ILUSTRASI : Foto Pemain FC Kota Jambi dan Merangin yang akan bertarung di FINAL Gubernur Cup 2026. LT

Olahraga

Analisis Kekuatan dan Prediksi: Kota Jambi vs PS Merangin

Jumat, 23 Jan 2026 - 19:44 WIB