Syarat, Cara dan Biaya Pendaftaran Buat SIM Secara Online

- Redaksi

Minggu, 4 April 2021 - 15:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Syarat, Cara dan Biaya Pendaftaran Buat SIM Online . FOTO : Istimewa

Syarat, Cara dan Biaya Pendaftaran Buat SIM Online . FOTO : Istimewa

KUALA TUNGKAL – Pendaftaran membuat Surat Izin Mengemudi (SIM)  ini tidak harus datang ke kantor Satpas SIM, tetapi bisa dilakukan dari rumah.

Bahwkan pendaftaran online ini hanya berlaku untuk pembuatan SIM baru atau pun perpanjangan khususnya SIM A dan C.

Cara pendaftaran SIM online terbilang cukup mudah dan cepat. Dengan adanya jaringan internet, masyarakat bisa melakukan pendaftaran SIM online di mana saja dan kapan pun.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dikutip dari situs resmi sim.korlantas.polri.go.id, langkah-langkah pendaftaran SIM online ternyata gak ribet loh, hanya mengisi data diri dan melengkapi data yang tertera saja, pendaftaran sudah dapat diterima.

Setelah berhasil membuka website resmi Polri, masyarakat dapat mengikuti panduan untuk melakukan pendaftaran SIM baru atau pun perpanjangan SIM.

Berikut cara melakukan pendaftaran SIM online:

  1. Pilih menu ‘Pendaftaran SIM Online‘.
  2. Tekan tombol ‘Mulai’ untuk memulai pendaftaran.
  3. Setelah itu akan muncul menu ‘Data Permohonan’ dan pemohon bisa memilih apakah akan mencari SIM baru atau perpanjangan.
  4. Kemudian pemohon bisa mulai mengisi dan melengkapi data yang diperlukan. Pada menu ini, pemohon mengisi data di antaranya jenis permohonan, golongan SIM, Polda kedatangan, Satpas kedatangan untuk ujian, memilih metode pembayaran pembuatan atau perpanjangan SIM.
  5. Pemohon juga harus mengisi data keadaan darurat yang dapat dihubungi. Selain itu, tersedia pula data validasi yang harus mencantumkan nama ibu kandung.
  6. Isi seluruh data yang dibutuhkan dan pastikan data yang dimasukan sudah benar, setelah itu tekan tombol ‘lanjut’.
  7. Nantinya akan muncul menu konfirmasi data input sesuai data yang dimasukan pada proses cara membuat SIM online sebelumnya.
  8. Pada menu ini, pemohon bisa memilih tanggal kedatangan ke kantor Satpas sesuai waktu yang diinginkan. Untuk pemohon perpanjangan SIM, jangan memilih tanggal kedatangan melebihi masa berlaku SIM.
  9. Kemudian, isi kode verifikasi lalu tekan tombol ‘kirim’.
  10. Setelah mengikuti cara membuat SIM online, akan muncul tampilan sukses registrasi, lalu tekan ‘Ok’ dan proses di aplikasi SIM online sudah selesai.
  11. Kemudian, pemohon akan mendapat email otomatis yang menandakan bahwa registrasi SIM online berhasil. Dalam email tersebut juga tercantum nomor registrasi dan total biaya yang harus dibayarkan untuk pembuatan SIM online.
  12. Setelah mendapatkan rincian biaya SIM online, lalu pomohon melakukan pembayaran melalui ATM atau teller BRI yang ada di seluruh Indonesia.
  13. Setelah selesai melakukan pembayaran, pemohon bisa langsung datang ke kantor Satpas yang telah dipilih saat registrasi. Pemohon harus datang sesuai dengan tanggal yang sudah dipilih saat pendaftaran online, serta membawa identitas diri (KTP) dan surat keterangan sehat.

Untuk biaya pembuatan SIM baru dan perpanjangan SIM tentu berbeda. Biaya SIM sudah diatur dalam PP Nomor 60 tahun 2016 tentang jenis dan tarif atas jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang berlaku di institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Biaya penerbitan SIM baru:

– SIM A dan A umum Rp 120.000
– SIM B1 dan B1 umum Rp 120.000
– SIM B2 dan B2 umum Rp 120.000
– SIM C Rp 100.000
– SIM D Rp 50.000

Biaya perpanjangan SIM:

– SIM A dan A umum Rp 80.000
– SIM B1 dan B1 umum Rp 80.000
– SIM B2 dan B2 umum Rp 80.000
– SIM C Rp 75.000
– SIM D Rp 30.000

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pertamina Patra Niaga Gelar Ramp Check, Pastikan Armada Mobil Tangki Siap Operasi di Masa Mudik
Tawuran Gegara Senjata Mainan, Sejumlah Remaja Belasan Tahun di Kuala Tungkal Diamankan
Terima Remisi Idul Fitri 1446 Hijriyah, Satu WBP Kuala Tungkal Hirup Udara Bebas
Halal Bihalal, Kapolres Ajak Personil Saling Mendo’akan Untuk Polres Tanjabbar Lebih Baik
Khotib Sholat Ied, Danramil 419-04/Nipah Panjang Sampaikan Hakikat Idul Fitri
Pemenang Ganda, Masjid Al Muwafaqah Juara I Festival Arakan Sahur dan Takbiran
Apresiasi Menjelang Lebaran dari Pertamina : Harga BBM Non-Subsidi Turun Mulai 29 Maret 2025
Kapolres Tanjab Barat Tinjau Pospam dan Posyan Pastikan Bermanfaat Bagi Pemudik
Berita ini 2,325 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 4 April 2025 - 16:01 WIB

Pertamina Patra Niaga Gelar Ramp Check, Pastikan Armada Mobil Tangki Siap Operasi di Masa Mudik

Kamis, 3 April 2025 - 11:33 WIB

Tawuran Gegara Senjata Mainan, Sejumlah Remaja Belasan Tahun di Kuala Tungkal Diamankan

Selasa, 1 April 2025 - 11:10 WIB

Terima Remisi Idul Fitri 1446 Hijriyah, Satu WBP Kuala Tungkal Hirup Udara Bebas

Senin, 31 Maret 2025 - 22:30 WIB

Halal Bihalal, Kapolres Ajak Personil Saling Mendo’akan Untuk Polres Tanjabbar Lebih Baik

Senin, 31 Maret 2025 - 20:56 WIB

Khotib Sholat Ied, Danramil 419-04/Nipah Panjang Sampaikan Hakikat Idul Fitri

Berita Terbaru