Temu Tokoh Masyarakat Pelepat Ilir, Kapolres Bungo : Jaga dan Awasi Generasi Muda dari Perbuatan Melanggar Hukum

Lintas Tungkal

- Redaksi

Sabtu, 10 Desember 2022 - 12:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Bungo AKBP Wahyu Bram Saat tatap muka dengan masyarakat di Mapolsek Pelepat Ilir, Jum’at (9/12/22). FOTO : Hms

Kapolres Bungo AKBP Wahyu Bram Saat tatap muka dengan masyarakat di Mapolsek Pelepat Ilir, Jum’at (9/12/22). FOTO : Hms

MUARA BUNGO Kapolres Bungo AKBP Wahyu Bram intens lakukan tatap muka dengan masyarakat, kali ini digelar di Mapolsek Pelepat Ilir, Jum’at (9/12/22).

Temu para Tokoh Masyarakat kali ini, AKBP Wahyu Bram didampingi Ketua Pc. Bhayangkari Bungo Ny. Lina Bram beserta Wakapolres Kompol Rinto Haivan Simbolon dan sejumlah PJU disambut langsung oleh Tokoh masyarakat, pemuka adat dan tokoh pemuda unsur forkopincam Pelepat Ilir.

AKBP Wahyu Bram menyampaikan, tatap muka bersama masyarakat ingin lebih dekat dengan seluruh lapisan masyarakat. Karena dengan pertemuan seperti ini tidak ada lagi jarak diantara Polisi dan warga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya terus mengajak masyarakat di kecamatan Pelepat Ilir agar memanfaatkan peluang usaha apa saja yang penting tak bertentangan dengan hukum. Dengan seperti itu maka ekonomi bisa terbantu,” paparnya.

Selain itu, Bram juga mengingatkan agar pergaulan anak-anak benar-benar dijaga jangan sampai mereka salah bergaul dan bisa terlibat dalam pelanggaran hukum. Seperti penyalahgunaan narkoba kepada generasi muda.

“Mulai sekarang batasi pergaulan mereka dan dibuat kesibukan supaya mereka tak terpengaruh dengan hal – hal negatif yang bisa merusak masa depan, salah satunya dengan cara pihak sekolah mengadakan extra kurikuler,  Saya yakin ini dilakukan maka anak-anak kita terhindar dari semua pengaruh yang buruk,” ungkap Kapolres.

Lebih jauh Bram juga berharap kepada Rio dan unsur forkopincam ikut menjaga anak anak dan sumber daya manusia yang ada, Karena generasi muda harus menjadi baik sehingga cita cita mereka di masa depan bisa terwujud.

“Kepada generasi muda terus berinovasi menjadi generasi gemilang yang memiliki kemampuan berusaha. Jangan malu untuk memulai usaha, karena keberhasilan yang besar diawali dari usaha yang kecil,” ucap Bram.

Lanjut Kapolres Bungo, pihaknya dengan pihak Diknas sudah berkoordinasi agar anak-anak lebih disibukan dengan hal yang positif, seperti diadakan lomba lomba antar pelajar sebagai motivasi

“Sehingga anak saat pulang kerumah bisa langsung bertemu dengan orang tuanya,  Langkah itu, bila dilaksanakan maka para orang tua akan tenang untuk mencari nafkah,” tutupnya.

Selesai ramah tamah dilanjutkan dengan Pemasangan Rompi kepada KOPDAR KAMTIBMAS dan Pemberian Bantuan kepada Ponpes Hidayatulahajirin dan Ponpes Bangun Harjo.(Hms)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mobil Sigra Terbakar Saat Isi BBM di SPBU Bungo, Polisi Dendalami Keterangan
Tim SAR Evakuasi Mayat Wanita Tanpa Identitas Mengapung di Sungai Desa Babeko Bungo
Buka Lubuk Larangan, Dandim 0416/Bute Ajak Warga Jaga Alam dan Lingkungan
Dandim 0416/Bute Jadi Irup Peringatan Harkitnas ke-117 di Bungo
209 Jamaah Calon Haji Kabupaten Bungo Mulai Masuk Asrama Antara Jambi pada 20 Mei
Komitmen Sukseskan Program Swasembada Pangan Nasional, Kodim 0416/Bute Ikuti Penanaman Padi Serentak Se-Provinsi Jambi
Letkol Inf Dedy Pungky Irawanto Hadirkan Semangat dan Energi Baru di Kodim 0416/Bungo Tebo “BUTE PASTI”
Letkol Inf Dedy Pungky Irawanto Resmi Jabat Dandim 0416/Bute
Berita ini 125 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 14 Desember 2025 - 23:01 WIB

Mobil Sigra Terbakar Saat Isi BBM di SPBU Bungo, Polisi Dendalami Keterangan

Minggu, 26 Oktober 2025 - 18:32 WIB

Tim SAR Evakuasi Mayat Wanita Tanpa Identitas Mengapung di Sungai Desa Babeko Bungo

Selasa, 22 Juli 2025 - 19:10 WIB

Buka Lubuk Larangan, Dandim 0416/Bute Ajak Warga Jaga Alam dan Lingkungan

Rabu, 21 Mei 2025 - 18:42 WIB

Dandim 0416/Bute Jadi Irup Peringatan Harkitnas ke-117 di Bungo

Senin, 28 April 2025 - 19:12 WIB

209 Jamaah Calon Haji Kabupaten Bungo Mulai Masuk Asrama Antara Jambi pada 20 Mei

Berita Terbaru

Proses evakuasi jenazah Tiurmalina Boru Sinaga (70), ibu kandung Aipda Simson Pakpahan, personel Kompi 1 Batalyon-C Satbrimob Polda Sumut yang menjadi korban banjir di Kota sibolga. (Dok Polda Sumut/IDNtimes)

Sumatera Utara

30.875 Rumah Warga Sumut Rusak Akibat Banjir dan Longsor

Jumat, 26 Des 2025 - 19:29 WIB