KERINCI – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 TA 2022 Kodim 0417/Kerinci Korem 042/Gapu di Desa Siulak Deras, Kec Gunung Kerinci, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi resmi ditutup.
Upacara penutupan dilangsungkan di Lapangan Desa Siulang Kec. Gunung Kerinci, Kab. Kerinci, Rabu (24/8/22).
Kapenrem 042/Gapu Mayor Inf RM Hatta dalam keterangannya mengatakan bahwa TMMD ke-114 Kodim 0417/Kerinci ditutup oleh Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris didampingi Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Rangkaian penutupan TMMD Ke-114 di wilayah Kab. Kerinci ditandai dengan penandatanganan dan penyerahan berita acara serah terima hasil pelaksanaan TMMD ke-114.
“Penyerahan berita acara hasil pelaksanaan TMMD di Kab. Kerinci berupa pembangunan dan perbaikan infrastruktur, diantaranya yaitu, pembangunan jalan sepanjang ± 6,2 KM dan lebar 8 M, rehab Mesjid 1 unit, Rehab Lap Bola Kaki 1 Unit, pembuatan tugu prasasti 1 unit, pemasangan instalasi air bersih 1 Unit di Desa Siulak Deras Kec. Gunung Kerinci dan pembuatan MCK 1 unit di Desa Batu Hampar Kec Kayu Aro Barat Kabupaten Kerinci,” jelas Kapenrem.
Pada momen penutupan kegiatan TMMD tersebut, dibacakan Amanat Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) selaku Penanggung Jawab Operasional TMMD oleh Gubernur Jambi Al Haris. [Lanjut Page 2]
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya