Wujudkan Pelayanan Optimal, Kakanim Kuala Tungkal Jalin Kerjasama dengan OPD Tanjab Barat

- Redaksi

Jumat, 16 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Kanwil Kemenkumham Jambi Tholib, Kakanim Kuala Tungkal Edy Firyan Foto bersama Bupati Anwar Sadat dan Kepala DPMPTSP serta Plt Kepala Dinas Dukcapil usia teken Perjanjian Kerjasama, Kamis (15/6/23). FOTO : Dok. Imigrasi

Kepala Kanwil Kemenkumham Jambi Tholib, Kakanim Kuala Tungkal Edy Firyan Foto bersama Bupati Anwar Sadat dan Kepala DPMPTSP serta Plt Kepala Dinas Dukcapil usia teken Perjanjian Kerjasama, Kamis (15/6/23). FOTO : Dok. Imigrasi

JAMBIKepala Kantor Imigrasi (Kakanim) Kuala Tungkal Edy Firyan, resmi jalin kerja sama dengan Organisasi Perangkat Daerah di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Kerjasama ini ditandai dengan  penandatanganan Perjanjian Kerjasama dengan 2 (Dua) Organisasi Perangkat Daerah Tanjung Jabung Barat, di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Kamis (15/6/23).

Penandatanganan Perjanjian kerjasama yang melibatkan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Tanjung Jabung Barat ini disaksikan langsung oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Jambi Tholib.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain penandatanganan kerjasama juga disaksikan langsung oleh Kepala BPSDM Hukum dan HAM, Iwan Kurniawan, Sekretaris Itjen Kemenkumham, Yayah Mariani, Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani dan Bupati Tanjung Jabung Barat, Anwar Sadat.

Kakanim Kelas II TPI Kuala Tungkal Edy Firyan menyebutkan, tujuan dilaksanakannya kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan pelayanan di bidang keimigrasian di wilayah Tanjung Jabung Barat dan juga memperkuat sinergitas dan kerjasama antara jajaran Kanwil Kemenkumham Jambi dengan Pemerintah Daerah.

” Sehingga tercipta hubungan yang harmonis dan selaras demi mewujudkan pelayanan publik yang prima dan terdepan,” tambah Kakanim.

Edy Firyan juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah nyata Kantor Imigrasi Kuala Tungkal dalam mewujudkan pelayanan keimigrasian yang mudah , cepat dan akurat.

“Dengan ditandatanganinya  perjanjian kerja sama ini diharapkan pelayanan keimigrasian dapat lebih mudah diakses oleh masyarakat,” katanya.

Turut hadir saat penandatanganan perjanjian kerjasama ini diantaranya para Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jambi, Kepala BNN Provinsi Jambi, Brigjen Pol. Wisnu Handoko, Ketua Ombudsman Perwakilan Provinsi Jambi, Saiful Roswandi, Bupati Tanjab Timur Romi Hariyanto, serta seluruh Kepala UPT di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jambi.(*/Bas)

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
Print Friendly, PDF & Email

Penulis : Abas

Sumber Berita : Lintastungkal

Berita Terkait

Pesan Kamtibmas Kapolsek Jambi Timur ke Pelajar di SMA dan SMK
Sat Brimob Polda Jambi Gelar Jum’at Berkah Berbagi Nasi Kotak
HIPMI Medan Dukung Bobby Nasution Maju Gubernur Sumatera Utara
Jacob Ereste : Sikap Tak Bijak Pendeta Gilbert Emanuel Lumoindong yang Tidak Cerdas
Istighosah Qubro Untuk MK Agar Kuat dan Teguh Memberi Putusan yang Adil
Danrem 042/Gapu Sholat Idul Fitri 1445 H di Makorem 042/Gapu
BREAKING NEWS : Para Juara Festival Arakan Sahur dan Arakan Takbir 2024 di Tanjab Barat
362 WBP Lapas Kuala Tungkal Terima Remisi Khusus Idul Fitri 2024
Berita ini 103 kali dibaca
KONTEN PROMOSI pada widget diatas merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan oleh pihak ketiga, bukan dari redaksi Lintastungkal.com. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten promosi ini

Berita Terkait

Senin, 29 April 2024 - 10:31 WIB

Pesan Kamtibmas Kapolsek Jambi Timur ke Pelajar di SMA dan SMK

Sabtu, 27 April 2024 - 08:09 WIB

Sat Brimob Polda Jambi Gelar Jum’at Berkah Berbagi Nasi Kotak

Jumat, 19 April 2024 - 18:44 WIB

HIPMI Medan Dukung Bobby Nasution Maju Gubernur Sumatera Utara

Kamis, 18 April 2024 - 12:31 WIB

Jacob Ereste : Sikap Tak Bijak Pendeta Gilbert Emanuel Lumoindong yang Tidak Cerdas

Kamis, 18 April 2024 - 12:00 WIB

Istighosah Qubro Untuk MK Agar Kuat dan Teguh Memberi Putusan yang Adil

Rabu, 10 April 2024 - 21:32 WIB

Danrem 042/Gapu Sholat Idul Fitri 1445 H di Makorem 042/Gapu

Rabu, 10 April 2024 - 12:48 WIB

BREAKING NEWS : Para Juara Festival Arakan Sahur dan Arakan Takbir 2024 di Tanjab Barat

Senin, 8 April 2024 - 14:42 WIB

362 WBP Lapas Kuala Tungkal Terima Remisi Khusus Idul Fitri 2024

Berita Terbaru

Warga Dusun IV Sigara-gara Protes Rancangan Perdes TPU

Daerah

Warga Dusun IV Sigara-gara Protes Rancangan Perdes TPU

Kamis, 2 Mei 2024 - 18:33 WIB