Dukung Pelestarian Adat, Danrem 042/Gapu Dikukuhkan Sebagai Pembina Lembaga Adat Melayu Provinsi Jambi

Lintas Tungkal

- Redaksi

Minggu, 27 April 2025 - 00:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dukung Pelestarian Adat, Danrem 042/Gapu Dikukuhkan Sebagai Pembina Lembaga Adat Melayu Provinsi Jambi  (Penrem)

Dukung Pelestarian Adat, Danrem 042/Gapu Dikukuhkan Sebagai Pembina Lembaga Adat Melayu Provinsi Jambi (Penrem)

JAMBI – Komandan Korem 042/Gapu, Brigjen TNI Heri Purwanto, S.E., M.Sc., menghadiri dan turut dikukuhkan sebagai Pembina Lembaga Adat Melayu (LAM) Provinsi Jambi, dalam sebuah acara sakral dan penuh makna budaya yang digelar di Balairung Sari, Telanaipura, Kota Jambi, Sabtu (26/04).

Kegiatan ini juga menandai pengukuhan Gubernur Jambi, Dr. H. Al Haris, S.Sos.,M.H., dan Wakil Gubernur Jambi, Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I., sebagai Pemangku Adat Provinsi Jambi, serta unsur Forkopimda lainnya sebagai pembina LAM.

Kehadiran Brigjen TNI Heri Purwanto menegaskan komitmen TNI dalam mendukung pelestarian adat dan budaya lokal sebagai bagian dari ketahanan nasional.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara diawali dengan Mars LAM dan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan sambutan Ketua LAM Provinsi Jambi, Drs. Hasan Basri Agus, M.M., yang menekankan pentingnya sinergi antara unsur pemerintah, aparat keamanan, dan lembaga adat dalam menjaga nilai-nilai kearifan lokal di tengah tantangan zaman.

Sebagai bagian dari Forkopimda,Danrem 042/Gapu menegaskan dukungannya terhadap LAM sebagai lembaga yang berperan menjaga identitas budaya masyarakat Jambi.

Dalam kesempatan ini, Brigjen TNI Heri Purwanto menyampaikan bahwa kekuatan budaya dan adat istiadat adalah fondasi penting dalam menjaga persatuan dan keamanan daerah.

Kegiatan tersebut dihadiri Kapolda Jambi Irjen Pol. Krisno H. Siregar, S.I.K., M.H., Ketua DPRD Provinsi Jambi M. Hafiz Fattah, Kabinda Jambi Marsma TNI Dwiana Pilihanto, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi H. Syaifullah Ansari, Sekda Provinsi Jambi Dr. H. Sudirman, Serta hadir juga Para Pejabat Utama Korem 042/Gapu

Acara ditutup dengan pembacaan doa dan harapan agar pengukuhan ini membawa sinergi positif antara pemerintah daerah, aparat, dan lembaga adat dalam mewujudkan Jambi yang aman, harmonis, dan berbudaya.(Penrem)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Sumber Berita: Penrem

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Optimalkan Fungsi KHDTK, Pertamina dan Kementerian Kehutanan Perkuat Sinergi Mitigasi Bencana dan Pemberdayaan Masyarakat
Hamdani : Penyambutan Dandim dan Kapolres Baru: Harapan Baru untuk Tanjab Barat 
Eskalasi Situasi Keamanan di Iran, Kemlu: Kondisi WNI Terpantau Aman dan Belum Perlu Evakuasi
Berpamitan, AKBP Agung Basuki Sebut Tugas di Tanjab Barat Tinggalkan Kesan Mendalam
Korban Kedua yang Hilang di Sungai Pengabuan Ditemukan Meninggal Dunia
AKBP Maulia Kuswicaksono, Kapolres Baru Tiba di Mapolres Tanjab Barat
KILAS BALIK: Jejak Tiga Menteri Agama yang Terjerat Skandal Pengelolaan Haji
Sepanjang 2025, Pertamina Sukses Fasilitasi 5.888 Sertifikasi UMKM Mitra Binaan
Berita ini 54 kali dibaca
Dilarang Mengambil dan/atau Menayangkan Ulang Sebagian Atau Keseluruhan Artikel di atas untuk Konten Akun Media Sosial Komersil Tanpa Seizin Redaksi.

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 18:23 WIB

Optimalkan Fungsi KHDTK, Pertamina dan Kementerian Kehutanan Perkuat Sinergi Mitigasi Bencana dan Pemberdayaan Masyarakat

Selasa, 13 Januari 2026 - 23:14 WIB

Hamdani : Penyambutan Dandim dan Kapolres Baru: Harapan Baru untuk Tanjab Barat 

Selasa, 13 Januari 2026 - 17:09 WIB

Eskalasi Situasi Keamanan di Iran, Kemlu: Kondisi WNI Terpantau Aman dan Belum Perlu Evakuasi

Senin, 12 Januari 2026 - 19:22 WIB

Berpamitan, AKBP Agung Basuki Sebut Tugas di Tanjab Barat Tinggalkan Kesan Mendalam

Senin, 12 Januari 2026 - 14:30 WIB

Korban Kedua yang Hilang di Sungai Pengabuan Ditemukan Meninggal Dunia

Berita Terbaru