Empat Buah Rakit Ditemukan Saat Razia PETI di Merangin

- Redaksi

Selasa, 19 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Personel Polres Merangin Ketika Razia Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Wisata Dam Betuk Desa Tambang Baru, Kecamatan Tabir Lintas, Kabupaten Merangin, Senin (18/7/22). FOTO : Humas Polda

Personel Polres Merangin Ketika Razia Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Wisata Dam Betuk Desa Tambang Baru, Kecamatan Tabir Lintas, Kabupaten Merangin, Senin (18/7/22). FOTO : Humas Polda

MERANGIN – Kepolisian Daerah Jambi melalui Polres Merangin menggelar razia Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di Wisata Dam Betuk Desa Tambang Baru, Kecamatan Tabir Lintas, Kabupaten Merangin, Senin (18/7/22).

Dalam operasi, razia dipimpin oleh Kabag Ops Polres Merangin Kompol Pamenan dan diikuti belasan personel gabungan menemukan 4 buah rakit yang diduga keras digunakan untuk melakukan PETI.

Disampaikan Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jambi Kombes Pol Christian Tory bahwa, Tim melaksanakan Razia di lokasi  yang diduga digunakan untuk kegiatan PETI dengan menggunakan rakit sehingga mencemari air di sekitaran Objek Wisata.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Di lokasi ditemukan 4 (empat) buah rakit yang berisikan komponen yang diduga keras digunakan untuk melakukan PETI,” ujarnya, Senin (18/7/22).

Pada saat petugas menemukan dompeng rakit tersebut sedang tidak beroperasi dan tidak ditemukan pelaku yang melakukan penambangan tanpa izin dan selanjutnya gabungan polres merangin menenggelamkan keempat rakit tersebut agar tidak bisa digunakan lagi untuk melakukan penambangan emas tanpa izin.

“Ketika tim melaksanakan razia, memang tidak ditemukan aktivitas PETI, namun alat yang digunakan masih ada dan kita tenggelamkan,” lanjut Kombes Pol Christian Tory.

Sementara itu, warga daerah Wisata Dam Betuk, Desa Tambang Baru yang selama ini merasa terganggu akan adanya aktivitas PETI tersebut, yang mana turut senang dan mengapresiasi polri yang telah melakukan operasi penertiban di kawasan Desa tambang baru.

“Terima kasih kepada pihak kepolisian yang tidak bosan-bosannya melakukan operasi PETI ini, semoga setelah operasi ini bisa menimbulkan ketentraman bagi masyarakat,” ungkap salah satu warga Desa tambang baru.(Dhea)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

DPD LDII Merangin Tegaskan Netral Dalam Pilkada Merangin 2024
Oknum Sekdes di Merangin Dipolisikan, Diduga Lakukan Pelecehan Sesama Jenis Terhadap Bocah SD
Remaja Tenggelam di Sungai Batang Merangin Ditemukan, Begini Kondisinya
Polsek Tabir Tangkap Pelaku Perarampasan Motor di Jalur Dua Pasar Baru Rantau Panjang
Polres Merangin Berhasil Ungkap Jaringan Curanmor Antar Kabupaten, 3 Orang Diamankan
5 Komplotan Pencuri Baterai CDC PT. Telkomsel Tak Berkutik Diringkus Polisi
Polres Merangin Tangkap Pemuda Rudapaksa Pacar dengan Modus Ancam Sebar VCS
Gelapkan Motor Istri Sendiri, Seorang Suami Digelandang Kekantor Polisi
Berita ini 269 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 Oktober 2024 - 11:43 WIB

DPD LDII Merangin Tegaskan Netral Dalam Pilkada Merangin 2024

Kamis, 19 September 2024 - 23:37 WIB

Oknum Sekdes di Merangin Dipolisikan, Diduga Lakukan Pelecehan Sesama Jenis Terhadap Bocah SD

Kamis, 25 Juli 2024 - 21:55 WIB

Remaja Tenggelam di Sungai Batang Merangin Ditemukan, Begini Kondisinya

Rabu, 27 Maret 2024 - 19:40 WIB

Polsek Tabir Tangkap Pelaku Perarampasan Motor di Jalur Dua Pasar Baru Rantau Panjang

Jumat, 23 Februari 2024 - 19:13 WIB

Polres Merangin Berhasil Ungkap Jaringan Curanmor Antar Kabupaten, 3 Orang Diamankan

Berita Terbaru