Hadiri Deklarasi Kampanye Damai, Hafiz Ajak Masyarakat Saling Menjaga Sikap

- Redaksi

Rabu, 9 Oktober 2024 - 12:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hadiri Deklarasi Kampanye Damai, Hafiz Ajak Masyarakat Saling Menjaga Sikap. FOTO : HMS

Hadiri Deklarasi Kampanye Damai, Hafiz Ajak Masyarakat Saling Menjaga Sikap. FOTO : HMS

JAMBI – Ketua Sementara DPRD Provinsi Jambi M. Hafiz Fattah menghadiri kegiatan Doa dan Sholawat pada Deklarasi Kampanye Damai pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jambi Tahun 2024. Hal itu dilakukan guna menguatkan komitmen Pemerintah, Penyelenggara Pemilu, Paslon, Stakeholder serta segenap masyarakat dalam menyukseskan Pilkada yang sejuk, aman dan damai.

Acara yang diinisiasi oleh Bawaslu Provinsi Jambi itu digelar pada Rabu (09/10/24) di GOR Kota Baru Jambi. Dihadiri para kandidat calon gubernur dan wakil gubernur Jambi, Paslon Nomor Urut 01 dan Paslon Nomor urut 02. Juga hadir Pjs gubernur Jambi, forkopimda provinsi Jambi serta berbagai elemen masyarakat.

Kegiatan diisi dengan Tausyiah yang disampaikan Habib Abu Bakar Abdul Qodir Maulana dari Malang dan Syeich Nabil Saad Sumair yang berasal dari Jawa Tengah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tak kalah penting, pada kegiatan deklarasi damai juga dilakukan pernyataan sikap dari masing-masing Paslon yang diakhiri dengan penandatanganan fakta integritas Damainya Pilgub 2024.

Sementara itu, Ketua Sementara DPRD Provinsi Jambi M. Hafiz yang hadir pada kegiatan tersebut mengajak seluruh komponen masyarakat Jambi saling menjaga sikap dan bersama-sama mendukung dan mensukseskan Pilkada kedepan dengan harmonis dan damai.

“Sebagai perwakilan dari masyarakat provinsi Jambi, Saya mengapresiasi kegiatan ini, artinya, ini bukan cuma seremonial saja, mudah-mudahan ini menjadi niat baik kita. kami ingin Jambi ini tetap damai,” ujar M. Hafiz

Hafiz juga berharap, nantinya proses pelaksanaan Pilkada di provinsi Jambi berjalan baik. Masing-masing kandidat beradu program dan gagasan untuk kemajuan Jambi kedepan.

“Bukan saling hujat menghujat, sehingga dapat menghasilkan pemimpin yang diharapkan,” pungkasnya. (**)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Gunawan Hutajulu

Editor : Redaksi

Sumber Berita: Humas DPRD Prov Jambi

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Hari Paskah, Kapolres Tanjab Barat Lakukan Pengecekan dan Patroli ke Gereja
Ketua DPRD Muaro Jambi Sidak Limbah Lindi TPA Talang Gulo, Temukan Peternakan Babi di Sungai Gelam
Bupati Anwar Sadat Tinjau Peningkatan Jalan 10 Kilometer di Kecamatan Seberang Kota
Kasubdit SIM Korlantas Polri Kombes Pol Dhafi Dorong Perluasan Layanan SIM Online Nasional Presisi
Centrepark Klarifikasi Insiden di Area Parkir Jamtos: Telah Diselesaikan Secara Damai oleh Kedua Belah Pihak
Anwar Sadat Ketua Kamabicab Gerakan Pramuka Tanjabbar 2024-2029
Wabup Katamso Mengikuti Kegiatan Musrenbang RKPD 2026 di Jambi
Demi Kota Sehat, Anwar Sadat dan Jajaran OPD Bersih-Bersih Drainase
Berita ini 58 kali dibaca
Follow Facebook, Twitter dan Tiktok Lintastungkal untuk update berita terbaru setiap hari.

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 13:55 WIB

Hari Paskah, Kapolres Tanjab Barat Lakukan Pengecekan dan Patroli ke Gereja

Minggu, 20 April 2025 - 10:18 WIB

Ketua DPRD Muaro Jambi Sidak Limbah Lindi TPA Talang Gulo, Temukan Peternakan Babi di Sungai Gelam

Sabtu, 19 April 2025 - 22:51 WIB

Bupati Anwar Sadat Tinjau Peningkatan Jalan 10 Kilometer di Kecamatan Seberang Kota

Jumat, 18 April 2025 - 00:18 WIB

Kasubdit SIM Korlantas Polri Kombes Pol Dhafi Dorong Perluasan Layanan SIM Online Nasional Presisi

Kamis, 17 April 2025 - 18:03 WIB

Centrepark Klarifikasi Insiden di Area Parkir Jamtos: Telah Diselesaikan Secara Damai oleh Kedua Belah Pihak

Berita Terbaru

Kapolres Tanjab Barat, AKBP Agung Basuki, S.IK, MM

Tanjab Barat

Kapolsek Tebing Tinggi dan Kasat Lantas Polres Tanjab Barat Dimutasi

Minggu, 20 Apr 2025 - 17:28 WIB