MUARA SABAK – Sejumlah rumah warga di Kampung Lama, Desa Mendahara Tengah, Kecamatan Mendahara, Kabupaten Tanjung Jabung Timur ludes terbakar.
Berdasarkan informasi didapat kebakaran terjadi pada, Sabtu (9/4/22) sekitar pukul 02.00 WIB.
Kanit Reskrim Polsek Mendahara, AIPDA M. Taufik membenarkan kebakaran tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ia mengatakan kebakaran terjadi di Jalan Kalimantan, RT 04, Dusun Sulawesi, Desa Mendahara Temgah.
“Sudah dipadamkan, dan tinggal proses pendinginan saja lagi,” katanya.
Dari data yang masuk dari tim yang ada di lokasi saat ini terdapat 4 rumah yang menjadi korban. Dari 4 itu, 2 di antaranya harus di robohkan untuk memutus mata rantai.
Terbakar
1. Lauguk
2. Muhammad Dong
3. Arsyad
4. Majid
Di robohkan
5. Isau
6. Amat Asim/Sujud.(*)