YTUBE
THR dan Gaji Ke-13 PNS 2023 Kapan Cair? Ini Penjelasannya Ini Nama Pejabat yang Lulus Administrasi Seleksi Terbuka 4 Kepala OPD Pemkot Jambi Tiga Pelaku Terlibat Penganiayaan Wartawan di Jambi Menyerahkan Diri Polisi Cuti Bersama Lebaran 2023 Ditambah, Asyik Bisa Lebih Lama Liburan Bersama Cucu Ini 9 Poin Himbauan Bupati Tanjab Barat Terkait Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriyah

Home / Muaro Jambi

Jumat, 10 Februari 2023 - 10:40 WIB

Kejari Muaro Jambi Sambangi DPD LDII Muaro Jambi

Dok. Kejari Muaro Jambi Sambangi DPD LDII Muaro Jambi.

Dok. Kejari Muaro Jambi Sambangi DPD LDII Muaro Jambi.

MUARO JAMBIKejaksaan Negeri Kabupaten Muaro Jambi sambangi Sekretariat Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Muaro Jambi, Rabu (8/2/23).

Dalam kunjungan ini Susilo, SH, MH selaku Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Muaro Jambi dan staf mewakili Kepala Kejaksaan Tinggi Kabupaten Muaro Jambi diterima langsung oleh Ketua DPD LDII Kabupaten Muaro Jambi Chusnul Labib, S.Pd yang didampingi jajaran pengurus harian.

Tujuan kedatangan jajaran Kejari Muaro Jambi ke sekretariat DPD LDII Muaro Jambi adalah untuk mensosialisasikan undang undang tentang ormas. Agar ormas selalu bersinergi dengan pemerintah dan selalu berjalan sesuai amanah Undang Undang.

BACA JUGA :  Tari Nyimah Parit dan Gurindam Tradisi di Kemeriahan Gelaran Arakan Sahur

“Kami berharap seluruh warga Lembaga Dakwah Islam Indonesia yang ada di wilayah hukum Kabupaten Muaro Jambi selalu bisa menerapkan 4 pilar kebangsaan dalam kehidupan sehari hari dan tentunya sebagai Ormas Islam selalu bisa menerapkan dan menjaga ukhuwah Islamiyah dan selalu menjaga kerukunan antar umat beragama,” ujar Susilo.

Ketua DPD LDII Kabupaten Muaro Jambi Chusnul Labib, S.Pd mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kejari Muaro Jambi.

“Kami warga LDII siap bekerjasama dengan Kejaksaan jika memang kejaksaan akan melaksanakan kegiatan dengan warga LDII. Seperti yang dilaksanakan Kejaksaan di tempat tempat warga LDII daerah lain. Karena warga LDII selalu diarahkan untuk selalu tunduk dan patuh terhadap Pancasila dan Undang Undang Dasar 1945 serta selalu mewujudkan warga yang profesional religius. Warga LDII juga diajarkan untuk selalu menerapkan enam tobiat luhur yang harus dimiliki dan dipraktekkan dalam kehidupan sehari hari yaitu rukun, kompak, kerjasama yang baik, jujur, amanah dan mujhid muzhid,” pungkas Labib.(Red)

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Muaro Jambi

Kembali, Anggota DPRD Provinsi Jambi Ivan Wirata Tinjau Puluhan Titik Jalan Rusak

Muaro Jambi

Bupati Muaro Jambi Lantik Pj Sekda dan Ratusan Pejabat Eselon III dan IV

Muaro Jambi

Kapolsek Maro Sebo Terima Penghargaan Capaian Vaksinasi Tertinggi

Muaro Jambi

60 Kasus DBD Ditemukan di Kabupaten Muaro Jambi

Muaro Jambi

Petahana Wasono Terpilih Kembali sebagai Kades Desa Rengas Bandung

Muaro Jambi

Diduga Hendak Curi Meteran PDAM, 4 Remaja Ditangkap Petugas Ronda

Muaro Jambi

Personel Polres Muaro Jambi Ikuti Pembinaan Etika Profesi Polri

Muaro Jambi

Pj Bupati Muaro Jambi Buka Liga Santri PSSI Piala Kasad 2022 Wilayah di Desa Sekernan