Kwarcab Gerakan Pramuka Tanjab Barat Lakukan Penguatan Program Kepramukaan

Lintas Tungkal

- Redaksi

Sabtu, 28 Juni 2025 - 07:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat Saat Menggelar Rapat Koordinasi Pengurus, Rabu (18/6/25). FOTO : HMS

Pengurus Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat Saat Menggelar Rapat Koordinasi Pengurus, Rabu (18/6/25). FOTO : HMS

KUALA TUNGKAL — Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Tanjung Jabung Barat menggelar rapat koordinasi pengurus pada hari Rabu, 18 Juni 2025, bertempat di Aula Kwarcab Tanjab Barat. Rapat ini dihadiri oleh Para wakil ketua, Andalan Cabang, Lembaga Pemeriksa Keuangan (LPK) Kwarcab, para Pelatih, Staf Kwartir serta Dewan Kerja Cabang (DKC).

Rapat dibuka secara resmi oleh Kaka Ketua Kwartir Cabang (Ka Kwarcab) Tanjung Jabung Barat, Hermansyah, S.STP, M.H., didampingi oleh Kakak Sekertaris Kwartir, Junaidi Terisno, S.Pd.I dan Rakmat, SE mewakili Ketua Harian, dalam sambutannya, Beliau menegaskan pentingnya konsolidasi antar unsur Kwarcab untuk memperkuat kualitas gerakan Pramuka di daerah.

“Rapat ini menjadi momen penting untuk menyatukan visi dan menyusun program kerja yang berdampak langsung pada pembinaan generasi muda melalui Gerakan Pramuka,” ujar Hermansyah dalam sambutannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penjadwalan ulang dan penguatan program kepramukaan yang belum terlaksana;

Persiapan pelaksanaan Kursus Pembina Pramuka (KMD dan KML) di tingkat kwartir ranting;

Transparansi dan pelaporan keuangan yang akuntabel oleh LPK Kwarcab.

Para peserta rapat, turut memberikan masukan dan usulan yang membangun. Diskusi berlangsung aktif dengan semangat kebersamaan untuk menciptakan gerakan Pramuka yang lebih inovatif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Rapat ini menjadi langkah awal dalam memperkuat komitmen dan peran Kwarcab Tanjung Jabung Barat dalam membina dan memberdayakan generasi muda melalui kegiatan kepramukaan yang terstruktur, mendidik, dan berkelanjutan.**

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Kwarcab Tjb

Editor : Redaksi

Sumber Berita: Lintastungkal

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Warga Desa Sungai Kayu Aro Resah, Harimau Liar Berkeliaran di Permukiman, Minta BKSDA Bertindak
Gubernur Cup 2026: Libas Sungai Penuh 5-1, Tanjab Barat Melaju ke Semifinal!
Operasi Kemanusiaan di Sungai Pengabuan: Satu Korban Ditemukan, Tim SAR Berpacu dengan Waktu Cari Satu Korban Lagi
Tongkat Komando Berganti: AKBP Maulia Lanjutkan Estafet Kepemimpinan AKBP Agung di Tanjab Barat
Cuaca Ekstrem Mengintai, Pemerintah Pusat–Daerah Diminta Siaga Hadapi Ancaman Bencana
Bupati Anwar Sadat Bagikan 59 Sepeda Motor Operasional Da’i Desa, Agar Dakwah Sampai ke Pelosok
Sekretaris Daerah Tanjab Barat Buka Perticab ke-3 Saka Bakti Husada
Dukung Olahraga, Ketua DPRD Tanjab Barat Jamu Atlet Sepak Bola Makan Malam
Berita ini 45 kali dibaca
Dilarang Mengambil dan/atau Menayangkan Ulang Sebagian Atau Keseluruhan Artikel di atas untuk Konten Akun Media Sosial Komersil Tanpa Seizin Redaksi.

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 23:05 WIB

Warga Desa Sungai Kayu Aro Resah, Harimau Liar Berkeliaran di Permukiman, Minta BKSDA Bertindak

Selasa, 20 Januari 2026 - 08:37 WIB

Gubernur Cup 2026: Libas Sungai Penuh 5-1, Tanjab Barat Melaju ke Semifinal!

Minggu, 11 Januari 2026 - 20:05 WIB

Operasi Kemanusiaan di Sungai Pengabuan: Satu Korban Ditemukan, Tim SAR Berpacu dengan Waktu Cari Satu Korban Lagi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 14:48 WIB

Tongkat Komando Berganti: AKBP Maulia Lanjutkan Estafet Kepemimpinan AKBP Agung di Tanjab Barat

Senin, 29 Desember 2025 - 18:45 WIB

Cuaca Ekstrem Mengintai, Pemerintah Pusat–Daerah Diminta Siaga Hadapi Ancaman Bencana

Berita Terbaru