KUALA TUNGKAL – Angka kasus positif Covid-19 di Kabupaten Tanjung Jabung Barat kembai bertambah 5 orang, hingga total menjadi 116 orang.
Tambahan 5 kasus ini sampaikan Gugus Tugas Penanganan Percepatan Covid-19 Kabupaten Tanjab Babrat melalui Update Data terkini pada Selasa (13/10/20) pukul 17.00 WIB.
“Untuk hari ini ada 5 orang lagi yang terkonfirmasi Covid-19,” kata Juru Bicara GTPP Covid-19 Kabupaten Tanjab Barat H. Taharuddin dikonfirmasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kelima pasien tersebut yakni, Pasien 839 inisial MUF laki-laki (45) tahun dengan riwayat diagnosa Hilangnya Indra Penciuman. Pasien 840 inisial HRQ laki-laki (14) tahun. Pasien 841 inisial WTA perempuan (38) tahun. Pasien 842 inisial AYN perempuan (17) tahun dan Pasien 843 inisial MDZ seorang laki-laki (8) tahun.
“Jadi kelimanya ini warga wilayah Ulu yang kontak erat dengan pasien 839 dengan gejala itu tadi diagnosa Hilangnya Indra Penciuman,” jelas Taharuddin.
Lanjut Taharuddin mengatakan, jika hari ini Tanjab Barat juga ada tambahan pasien sembuh sebanyak 1 orang.
“Yakni pasien 377 inisial J perempuan (54) tahun setelah menjalani swab 2 kali hasilnya negatif,” jelasnya.
Pasien 377 tersebut dinyatakan positif Covid-19 berdasarkanhasil Swab pada 20 September 2020 dengan riwatar kontak pasien 322
Dengan demikian sebanyak 116 orang asal di Bumi Serengkuh Dayung Serentak Ketujuan ini terkonfirmasi positif Covid-19. Rinciannya 30 sembuh, 2 meninggal dan 84 dalam prawatan
Terkaiat masih adanya warga yang terpapar Covid-19 ini Taharuddin menghimbau khususnya kepada masyarakat Kabupaten Tanjab Barat untuk terus patuh menerapkan protokol kesehatan.
“Kesadaran ini demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19 seperti memakai masker, rutin cuci tangan dan mengonsumsi makanan yang bergizi,” imbaunya. (*)