Pelaku Curanmor Diringkus Polisi, Modusnya Pemilik Motor Disuruh Beli Rokok

- Redaksi

Rabu, 15 September 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelaku Curanmor Ringkus Polisi, Modusnya Pemilik Motor Disuru Beli Rokok.

Pelaku Curanmor Ringkus Polisi, Modusnya Pemilik Motor Disuru Beli Rokok.

KOTA JAMBI – Tim Macan Polsek Jambi Selatan, Polresta Jambi berhasil meringkus terduga pelaku pencurian sepeda Motor berinisial MF (29) warga Jalan Orang Kayo Pingai, Kel. Payo Selincah Kecamatan Paal Merah, Kota Jambi.

Kanit Reskrim Polsek Jambi Selatan IPDA Ega Purwita mengungkapakn kronologis kejadian bermula pelaku minta diantar pulang kepada korban I (14) dari warnet Talang Bakung pada tanggal 29 November 2019 lalu.

”Modus operandinya pelaku minta diantarin pulang,” ungkap IPDA Ega, Rabu (15/9/21).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Semenarnya antara pelaku dengan korban tidak saling kenal.

“Hanya saja saat itu korban mau mengantar pelaku,” sambung Ega.

Pelaku membonceng korban, namun di tengah perjalanan tepatnya depan warung Bakso Legowo pelaku memberhentikan kendaraan dan menyuruh korban untuk membelikannya rokok di warung.

“Saat korban turun dari motor untuk membeli rokok, Pelaku langsung membawa kabur motor jenis Honda Beat Warna Hitam BH 2216 ZT,” ujar Ega lagi.

Atas kejadian tersebut korban bersama ibunya membuat laporan ke polsek Jambi Selatan.

Tim Macan Polsek Jambi Selatan yang mendapatkan laporan tersebut langsung melakukan penyelidikan dan mengumpulkan informasi, pelaku berhasil diamankan pada 4 September 2021 kemarin.

IPDA Ega menambahkan  bawah pelaku MF sudah beberapa kali melakukan aksi serupa (Curanmor).

“Dari hasil pengembangan MF ini telah beberapa kali melakukan curanmor dibeberapa tempat, di UNJA Mendalo motor Beat warna Merah Muda, kemudian di warnet Talang Bakung dekat Tugu Angso motor juga motor Beat,” tandasnya.(Dhe)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polda Jambi dan Tim Gabungan Kembali Amankan Pelaku Penambangan Minyak Bumi Ilegal di Batanghari
Jelang Ramadhan, Ditresnarkoba Polda Jambi Musnahkan 13 Kilogram Sabu
Ditresnarkoba Polda Jambi Gagalkan Peredaran Sabu Seberat 12 Kilogram Jaringan Internasional
Satresnarkoba Polres Tanjabbar Ringkus Pelaku Narkoba berikut Belasan Paket Shabu
Terduga Pelaku Pengeroyokan Siswa SMA 1 Kerinci Diringkus Polisi
Pelaku Pengeroyokan Pensiunan Polri di Desa Dusun Mudo Diringkus Polisi, Satu Masih DPO
Ditangkap Polisi, Pria di Jambi Ini Ngaku Simpan Sabu dan Ekstasi di Kebun Tebu
Sat Resnarkoba Polres Tanjabbar bekuk Satu DPO Narkoba di Rumah Bedeng
Berita ini 499 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:30 WIB

Polda Jambi dan Tim Gabungan Kembali Amankan Pelaku Penambangan Minyak Bumi Ilegal di Batanghari

Selasa, 18 Februari 2025 - 14:05 WIB

Jelang Ramadhan, Ditresnarkoba Polda Jambi Musnahkan 13 Kilogram Sabu

Selasa, 11 Februari 2025 - 14:00 WIB

Ditresnarkoba Polda Jambi Gagalkan Peredaran Sabu Seberat 12 Kilogram Jaringan Internasional

Rabu, 29 Januari 2025 - 20:32 WIB

Satresnarkoba Polres Tanjabbar Ringkus Pelaku Narkoba berikut Belasan Paket Shabu

Sabtu, 25 Januari 2025 - 18:16 WIB

Terduga Pelaku Pengeroyokan Siswa SMA 1 Kerinci Diringkus Polisi

Berita Terbaru