Pj Sekda Provinsi Jambi, H. Sudirman usai mengikuti teleconference secara virtual di ruang utama kantor Gubernur bersama Kepala OPD terkait menyatakan bahwa keberhasilan ini merupakan upaya dan kerja keras semua pihak dan yang paling utama adalah hal ini menunjukkan kesiapan pemerintah Provinsi Jambi dalam menghadapi tatanan hidup baru yang aman dari covid-19.
“Pada pagi hari ini kami seluruh Kepala OPD mengikuti virtual teleconference terkait dengan penghargaan inovasi daerah bagi seluruh Kabupaten/Kota. Provinsi Jambi mengikuti 7 (tujuh) sektor inovasi daerah dalam rangka tatanan baru yang aman covid. Alhamdulilah, puji syukur Provinsi Jambi memperoleh dua juara pertama juara I untuk inovasi daerah kategori sektor hotel, dan juara III inovasi daerah untuk sektor restoran. Dari dua kategori ini yang diterima langsung oleh Gubernur Jambi di Jakarta,” bebenya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Selain penghargaan, kita juga memperoleh dana insentif daerah untuk juara I Rp 3 milyar, dan juara III, Rp 1 milyar, total dana insentif daerah yang diterima oleh pemerintah Provinsi Jambi dari penghargaan inovasi daerah ini adalah Rp 4 milyar,” sambung Pj. Sekda.(*)
Halaman : 1 2