Stakeholder Pendidikan Perlu Evaluasi Pelaksanaan PJJ

- Redaksi

Jumat, 19 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FOTO : Dok. Tanoto Foundation Jambi

FOTO : Dok. Tanoto Foundation Jambi

Hal yang sama juga akan dilakukan oleh Kementerian Agama Kabupaten Batang Hari, yang nantinya PJJ tersebut akan diterapkan oleh setiap kepala madrasah melalui dukungan pengawas.

“Guru dan kepala madrasah siap mensukseskan PJJ, tentunya dengan dukungan pengawas madrasah baik MI, maupun MTs,” kata Al Jufri, kepala kantor Kementerian Agama Batang Hari.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Junaedi Rahmad, Kepala Dinas Pendidikan Tanjab Timur mengatakan, pada era pembelajaran jarak jauh ini prioritasnya adalah keamanan, kesehatan, dan keselamatan, sehingga pembelajaran dari rumah dilaksanakan bagi siswa.

“Pilihannya adalah melaksanakan belajar dari rumah, baik secara daring, luring, atau kombinasi. Yang terpenting orientasi pembelajarannya berdasar pada kebutuhan siswa,” jelas Junaedi.

Selama masa pandemi, Dinas Pendidikan membuat program Tanjabtim Belajar, sebuah kegiatan pembelajaran jarak jauh yang melibatkan para fasilitator daerah Program PINTAR.

“Selain itu, selama pandemi, Dinas Pendidikan juga telah menganggarkan 134 juta untuk pelaksanaan pembelajaran jarak jauh (PJJ) yang terlaksana melalui Tanjabtim Belajar,” ujarnya.

Sementara itu, Kementerian Agama Tanjung Jabung Timur juga akan menyiapkan e-Learning selama PJJ berlangsung, program e-Learning Madrasah rencananya akan diterapkan di Tanjab Timur bagi siswa madrasah.

“Ya, ke depannya kami dari Kementerian Agama rencananya akan mengadopsi e-Learning Madrasah jika masa PJJ masih berlangsung selama pandemi Covid-19 ini belum berakhir, namun kita tetap menunggu keputusan dari Kementerian Agama Pusat,” ujar Jamrizal, Kepala Kantor Kementerian Agama Tanjab Timur.

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tebo dan Kementerian Agama juga akan terus mendorong PJJ selama masa pandemi, salah satunya akan menerbitkan Surat Edaran (SE) selama PJJ berlangsung.

“Dinas Pendidikan sangat mendukung PJJ, saya terus mendorong guru dan kepala sekolah untuk tetap melaksanakan PJJ selama pandemi ini, dan untuk menguatkannya akan diterbitkan Surat Edaran (SE) PJJ,” ujar Sindi, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tebo.

Sedangkan Tanjab Barat, untuk mensukseskan PJJ Dinas Pendidikan dan Kementerian Agama akan mengkomunikasikan dengan orang tua melalui peran serta masyarakat.

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Berita Terkait

SMPN 2 Kuala Tungkal Buka Pelayanan Zakat dan Donasi Sembako serta Uang untuk Bantu Sesama
Hasil SNPDB Tiga Siswa SMPN 2 Lulus di MAN Insan Cendekia Jambi
Antisipasi Dini Bullying, Jaksa Sambangi SMKN 2 Tanjab Barat
Satu Siswi SMPN 2 Kuala Tungkal Terbaik Satu Tes Akademik PPDB di SMA Titian Teras
Peduli Pendidikan, Ditpolairud Polda Jambi Sediakan Rumah Baca Bagi Anak-Anak Pesisir di Kampung Laut
Satgas Yonif 310/KK Beri Motivasi Pelajar Di Pedalaman Papua
Cumlaude! Dirreskrimsus Polda Jambi Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Hukum UMS Tercepat  
Rektor UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi dari Masa ke Masa
Berita ini 147 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 23 Maret 2024 - 10:14 WIB

SMPN 2 Kuala Tungkal Buka Pelayanan Zakat dan Donasi Sembako serta Uang untuk Bantu Sesama

Kamis, 21 Maret 2024 - 15:50 WIB

Hasil SNPDB Tiga Siswa SMPN 2 Lulus di MAN Insan Cendekia Jambi

Rabu, 6 Maret 2024 - 16:58 WIB

Antisipasi Dini Bullying, Jaksa Sambangi SMKN 2 Tanjab Barat

Senin, 4 Maret 2024 - 14:35 WIB

Satu Siswi SMPN 2 Kuala Tungkal Terbaik Satu Tes Akademik PPDB di SMA Titian Teras

Sabtu, 17 Februari 2024 - 13:13 WIB

Peduli Pendidikan, Ditpolairud Polda Jambi Sediakan Rumah Baca Bagi Anak-Anak Pesisir di Kampung Laut

Senin, 5 Februari 2024 - 10:43 WIB

Satgas Yonif 310/KK Beri Motivasi Pelajar Di Pedalaman Papua

Rabu, 27 Desember 2023 - 00:24 WIB

Cumlaude! Dirreskrimsus Polda Jambi Resmi Sandang Gelar Doktor Ilmu Hukum UMS Tercepat  

Minggu, 10 Desember 2023 - 18:33 WIB

Rektor UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi dari Masa ke Masa

Berita Terbaru