KUALA TUNGKAL – Delapan orang pasien virus corona di Kabupaten Tanjung Jabung Barat masih dinyatakan positif terkonfirmasi covid-19 setelah dilakukan hasil PCR untuk yang ketiga kalinya.
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19 Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barart, Ir. Taharuddin, mengungkapkan Hal ini, Kamis (18/06/20).
Ia menyebutkan bahwa delapan pasien yang dinyatakan positif Covid 19 di Kabupaten Tanjabbar saat ini tengah dilakukan Uji Swab yang keempat kalinya. Lantaran memang hingga sweb ketiga masih positif Covid 19.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Hasil PCR ke tiga sampai dengan saat ini masih positif,” ungkap Taharuddin.
Sementara itu, perkembangan delapan pasien yang saat ini dirawat saat ini dalam kondisi sehat. Pasien dirawat di Ex Puskesmas Kuala Tungkal II, sementara lainnya di rawat di RS Suryah Khairuddin Merlung.
“Secara fisik sehat tanpa gejala klinis, karena memang dari awal kan semuanya OTG artinya tanpa gejela,” pungkasnya.(mir)