Fadhilah Sadat Puji Kriya Anak Daerah Tanjabbar Digemari Pengunjung Kriyanusa 2023

Lintas Tungkal

- Redaksi

Minggu, 17 September 2023 - 15:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Dekranasda Hj Fadhilah Sadat bersama Bupati H Anwar Sadat didampingi Hj Siti Azizah saat kunjungan di stand Dekranasda Tanjab Barat Kriyanusa 2023 di JCC. FOTO : Ist

Ketua Dekranasda Hj Fadhilah Sadat bersama Bupati H Anwar Sadat didampingi Hj Siti Azizah saat kunjungan di stand Dekranasda Tanjab Barat Kriyanusa 2023 di JCC. FOTO : Ist

JAKARTADewan Kerajinan Nasional (Dekranas) menyelenggarakan Kriyanusa 2023 pameran kerajinan Nusantara. Kriyanusa 2023 yang mengusung Tema “Kriya Unggul Indonesia Maju” ini diselenggarakan dari 13-17 September 2023 di Jakarta Convention Center (JCC).

Kriyanusa merupakan pameran kerajinan berskala nasional yang diselenggarakan setiap Tahun oleh Dekranas dengan komitmen untuk melestarikan serta mengembangkan hasil produk kriya Indonesia.

Acara ini dirancang untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan perluasan pasar kriya Indonesia Dekranas melaksanakan Pameran kriyanusa untuk terus mendorong pertumbuhan ekonomi para perajin kriya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Dekranasda Tanjung Jabung Barat Provinsi Jambi Hj Fadhilah Sadat sangat mengapresiasi atas terselenggaranya Kriyanusa 2023 pameran kerajinan berskala nasional yang diselenggarakan Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas).

“Kriyanusa ini merupakan ajang promosi untuk mengenalkan kriya anak daerah secara Nasional. Alhamdulillah hasil kriya anak daerah mampu bersaing dan digemari para pengunjung di pameran berskala nasional ini,” puji Fadhilah Sadat usai mengunjungi stand Dekranasda Tanjab Barat di ajang Kriyanusa 2023 di Jakarta Convention Center, Minggu (17/9/23).

Didampingi Bupati H Anwar Sadat saat kunjungan, Hj Fadhilah Sadat berharap kegiatan pameran kerajinan Kriyanusa 2023 dapat memotivasi perajin untuk semangat meningkatkan kriya.

“Mudah-mudahan melalui kegiatan ini, menjadi motivasi perajin kita untuk meningkatkan kriya mereka menjadi lebih baik, kreatif dan inovatif,” harapnya.

Ditambahkan Sekretaris Dekranasda Tanjung Jabung Barat Hj Siti Azizah, dalam kegiatan Kriyanusa 2023 diikuti seluruh Dekranasda dan UMKM se Indonesia.

Dekranas Tanjung Jabung Barat sendiri kata Siti Azizah, menampilkan produk kriya khas Tanjung Jabung Barat seperti Batik, Ecoprint, Anyaman Purun, Lidi, Kerajinan Batok Kelapa, Piring Upih Pinang dan kriya lainnya.

“Alhamdulillah pengunjung yang datang sangat antusiasme membeli produk kriya anak daerah kita seperti Ecoprint, Batik dan Anyaman Purun,” ungkap Siti Azizah bersyukur.(Bas)

Ketua Dekranasda Tanjab Barat Hj Fadhilah Sadat didampingi Bupati H Anwar Sadat foto bersama didepan Stand Dekranasda Tanjab Barat dan Bungo, Minggu (17/9/23). FOTO : Ist
Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Abas

Sumber Berita: Lintastungkal

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Operasi Kemanusiaan di Sungai Pengabuan: Satu Korban Ditemukan, Tim SAR Berpacu dengan Waktu Cari Satu Korban Lagi
Tongkat Komando Berganti: AKBP Maulia Lanjutkan Estafet Kepemimpinan AKBP Agung di Tanjab Barat
Cuaca Ekstrem Mengintai, Pemerintah Pusat–Daerah Diminta Siaga Hadapi Ancaman Bencana
Bupati Anwar Sadat Bagikan 59 Sepeda Motor Operasional Da’i Desa, Agar Dakwah Sampai ke Pelosok
Sekretaris Daerah Tanjab Barat Buka Perticab ke-3 Saka Bakti Husada
Dukung Olahraga, Ketua DPRD Tanjab Barat Jamu Atlet Sepak Bola Makan Malam
Ketua DPRD Tanjab Barat Salurkan Bansos untuk Warga Prasejahtera di Desa Tanjung Tayas
Tanjab Barat Tambah 6.661 Sambungan Jargas Rumah Tangga Untuk 5 Kelurahan
Berita ini 218 kali dibaca
KONTEN PROMOSI pada widget diatas merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan oleh pihak ketiga, bukan dari redaksi Lintastungkal.com. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten promosi ini

Berita Terkait

Minggu, 11 Januari 2026 - 20:05 WIB

Operasi Kemanusiaan di Sungai Pengabuan: Satu Korban Ditemukan, Tim SAR Berpacu dengan Waktu Cari Satu Korban Lagi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 14:48 WIB

Tongkat Komando Berganti: AKBP Maulia Lanjutkan Estafet Kepemimpinan AKBP Agung di Tanjab Barat

Senin, 29 Desember 2025 - 18:45 WIB

Cuaca Ekstrem Mengintai, Pemerintah Pusat–Daerah Diminta Siaga Hadapi Ancaman Bencana

Kamis, 25 Desember 2025 - 20:07 WIB

Bupati Anwar Sadat Bagikan 59 Sepeda Motor Operasional Da’i Desa, Agar Dakwah Sampai ke Pelosok

Jumat, 12 Desember 2025 - 18:55 WIB

Sekretaris Daerah Tanjab Barat Buka Perticab ke-3 Saka Bakti Husada

Berita Terbaru

Dilema Guru diantara Mendidik dan Intaian Jerat Hukum : FOTO Ilustrasi/AI

Pendidikan

Dilema Guru diantara Mendidik dan Intaian Jerat Hukum

Kamis, 15 Jan 2026 - 13:52 WIB