Sedangkan Empat Kapolres jajaran Polda Jambi turut dimutasi diantaranya adalah Kapolres Muaro Jambi yang sebelumnya dijabat oleh AKBP Yuyan Priatmaja dimutasi sebagai Wadir Binmas Polda Jambi dan posisinya digantikan oleh AKBP Muharman Arta yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Tanjab Barat.
Jabatan Kapolres Tanjab Barat yang sebelumnya dijabat oleh AKBP Muharman Arta diisi oleh AKBP Padli yang sebelumnya adalah Kapolres Pidie, Polda Aceh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selanjutnya Kapolres Tanjab Timur AKBP Andi Muhammad Ichsan, SIK, MH mendapat tugas baru sebagai Kabag Wassidik Ditresnarkoba Polda Jambi dan posisinya digantikan oleh AKBP Heri Purnawan, SIK yang sebelumnya menjabat Kasubdit Regident Ditlantas Polda Jambi.
Kapolres Sarolangun AKBP Anggun Cahyono, SIK dimutasi ke Polda Metro Jaya dengan jabatan baru Kabagkerma Roops dan digantikan oleh AKBP Imam Rachman, SIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubditgakkum Ditpolairud Polda Jambi.
Sertijab turut diikuti Wakapolda Jambi Brigjen Pol Drs Yudawan R, Irwasda Kombes Pol Heru Prakoso, dan Pejabat Utama Polda Jambi. (Dhea)
Halaman : 1 2