KOTA JAMBI – Macam Satrekrim Polresta Jambi berhasil mengungkap motif dan mengamankan pelaku pembunuhan yang terjadi di Lorong Walet, RT 19, Kelurahan Bagan Pete, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi dengan korban DM (33) tahun.
Peristiwa pembunuhan itu terjadi pada Rabu 26 Oktober 2022, sekira pukul 14.30 WIB lalu.
Satrekrim Polresta Jambi yang saat itu mendapatkan laporan langsung melakukan Olah TKP dan penyelidikan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi mengatakan berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP), timnya menemukan satu jaket bernoda darah diduga milik pelaku.
Selanjutnya, pihaknya berhasil mendapatkan informasi, bahwa pelaku pembunuhan tersebut yakni inisial FL (33) warga Kecamatan Alam Berajo yang kabur membawa keluarganya ke Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin, Provinsi Sumsel.
“Dari hasil pengejaran tim Macan Polresta Jambi, petugas berhasil mengamankan pelaku beserta barang bukti berupa parang dan batu patok tanah yang digunakan pelaku untuk membunuh korban,” kata Kombes Pol Eko Wahyudi, Selasa (22/11/22).
Lanjutkan Baca ke halaman berikutnya………..
Halaman : 1 2 Selanjutnya