YTUBE
THR dan Gaji Ke-13 PNS 2023 Kapan Cair? Ini Penjelasannya Ini Nama Pejabat yang Lulus Administrasi Seleksi Terbuka 4 Kepala OPD Pemkot Jambi Tiga Pelaku Terlibat Penganiayaan Wartawan di Jambi Menyerahkan Diri Polisi Cuti Bersama Lebaran 2023 Ditambah, Asyik Bisa Lebih Lama Liburan Bersama Cucu Ini 9 Poin Himbauan Bupati Tanjab Barat Terkait Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriyah

Home / Pemerintahan

Senin, 12 Desember 2022 - 00:04 WIB

BKPSDM Tanjabbar Gelar Bimtek Evaluasi Perencanaan dan Penganggaran APBD

Peserta dan Narasumber Kepala Bappeda Dr. Katamso, SA, SE, ME Saat Bimtek Evaluasi Perencanaan dan Penganggaran APBD yang diselenggarakan oleh BKPSDM Kab. Tanjab Barat di Hotel Grand Arriyadh Kuala Tungkal, Rabu (30/11/22). FOTO : Ngah/Lt

Peserta dan Narasumber Kepala Bappeda Dr. Katamso, SA, SE, ME Saat Bimtek Evaluasi Perencanaan dan Penganggaran APBD yang diselenggarakan oleh BKPSDM Kab. Tanjab Barat di Hotel Grand Arriyadh Kuala Tungkal, Rabu (30/11/22). FOTO : Ngah/Lt

KUALA TUNGKAL – Setelah sebelumnya sukses menyelenggarakan Bimtek Tata Kelola BLUD bagi Tenaga Kesehatan di lingkungan Pemkab Tanjab Barat tahun 2022 pada Kamis (24/11/22).

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tanjab Barat kembali menggelar Bimtek Evaluasi Perencanaan dan Penganggaran APBD.

Bimtek dibuka secara resmi oleh Sekretaris BKPSDM Tanjab Barat Ahmad Buhari, S.Pd, MM mewakili Kepala BKPPSDM H. R. Gatot Suwarso, SH, MM di Grand Arriyadh Kuala Tungkal, Selasa (29/11/22).

“Mengingat pentingnya momentum bimbingan teknis ini, saya berharap bapak ibu dapat mengikuti bimbingan teknis ini dengan baik dan tertib selama 2 (dua) hari ke depan, karena keikutsertaan peserta dalam setiap materi merupakan peran penting dalam mencapai tujuan dari pelaksanaan bimbingan teknis ini, dan tiap- tiap jam pelajaran yang akan diikuti nantinya akan dituang dalam sertifikat yang akan bapak ibu terima setelah mengikuti bimbingan teknis ini,” kata Ahmad Buhari saat membuka.

BACA JUGA :  THR dan Gaji Ke-13 PNS 2023 Kapan Cair? Ini Penjelasannya

Kabid Pengembangan Kompetensi Aparatur BKPSDM Kabupaten Tanjab Barat, Maskuri, SH dalam laporannya menyampaikan Bimtek dilaksanakan selama 2 hari dari tanggal 29-30 November 2022.

Peserta bimtek para Kasubbag atau pun Bagian Perencanaan di OPD lingkup Pemkab Tanjab Barat sebanyak 46 peserta

“Mereka terdiri dari Kasubbag pada Kantor 6 orang, Badan 6 orang, dinas 21 orang, kecamatan 13 orang,” ujarnya.

BACA JUGA :  Ini Nama Pejabat yang Lulus Administrasi Seleksi Terbuka 4 Kepala OPD Pemkot Jambi

Tujuan bimtek agar mendapatkan pengetahuan terkait koordinasi, evaluasi dan monitoring dalam penyusunan rencana program, yang meliputi rencana strategis (RENSTRA), rencana kerja (RENJA), indikator kinerja utama (IKU), rencana kerja anggaran (RKA) dan penetapan kinerja (PK).

“Selain itu, untuk pemenuhan pengembangan kompetensi bagi setiap pns yang dilakukan paling sedikit 20 jam pelajaran dalam 1 tahun,” ujarnya.

“Selain itu juga ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan unit kerja dalam menyusun anggaran berdasarkan skala prioritas apbd, tugas pokok dan fungsi, tujuan, sasaran, serta indikator kinerja setiap program dan kegiatan yang direncanakan,” imbuhnya.(Ngah).

Print Friendly, PDF & Email

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Buka Forum RKPD, Safrial Tekankan Pendekatan Partisipatif dan Teknokratis

Pemerintahan

Rotasi Pejabat Eselon IV, Pejabat Lurah Bram Itam Kiri Diganti

Pemerintahan

Sekdakab Tanjab Barat Pimpin Pengambilan Sumpah dan Janji 164 PNS

Pemerintahan

Sekda Tanjabbar Tandatangani Perjanjian Kerjasama Bidang Pertanahan

Pemerintahan

Tahun 2022 Tanjab Barat Dapat DAK Rehab Puluhan Sekolah

Pemerintahan

Ini Kesepakatan Bersama Pemkab, MUI dan FKUB Tanjab Barat Dalam Pencegahan Corona Covid-19

Advetorial

Sekda Sampaikan Nota Rancangan KUPA dan PPAS Perubahan APBD 2020

Pemerintahan

Pemkab Tanjabbar Gelar Tablig Akbar Tahun Baru Islam 1444 H Penceramah dari Wonosobo