JAMBI – Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli dan Kapolda Jambi, Irjen Pol A Rachmad Wibowo hari ini jadi orang yang pertama di vaksin Covid-19.
Kemudian, dikuti oleh Sekda Provinsi Jambi Sudirman, Wakil Ketua DPRD Rocky Chandra dan Pinto Jayanegara, dr Raflizar Kadis Kesehatan Prov Jambi, Danyon R 142/KJ Letkol Inf Esnan Haryadi, dr Nirwan Satria dari IDI, Happy Ardani Bidan, Pendeta Tampak Hutagaol dan perwakilan pejabat publik, organisasi profesi serta organisasi masyarakat yang telah ditentukan sebelumnya. Sedangkan, Gubernur Jambi tidak ikut disuntik vaksin dikarenakan faktor usia.
Pemberian vaksin dilakukan dalam acara Pencanangan Vaksinasi Covid-19 tingkat Provinsi bersama Forkopimda di Rumah Dinas Gubernur Jambi, Kamis (14/01/21).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Acara pencanangan vaksin di Provinsi Jambi hari ini dengan opening ceremony yang dibuka oleh Gubernur Jambi H. Fachrori Umar.
Ia mengatakan Provinsi Jambi telah mulai melaksanakan vaksinasi Covid-19. Sebelum melakukan vaksinasi ini, secara sinergis dengan Pemerintah Pusat, Forkopimda Provinsi Jambi, Pemerintah Kabupaten/Kota se Provinsi Jambi, serta semua pihak terkait.
Halaman : 1 2 Selanjutnya