Musda LDII Tanjab Barat Ke-V Bupati Anwar Sadat : Semoga Bisa Bersinergi Membangun SDM

- Redaksi

Minggu, 14 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Tanjab Barat Drs H Anwar Sadat, M. Ag bersama Ketua DPW LDII Provinsi Jambi Rahmat Nuruddin, S. Kom, Ketua dan Pengurus LDII Tanjab Barat dan undangan lainnya. FOTO : LT

Bupati Tanjab Barat Drs H Anwar Sadat, M. Ag bersama Ketua DPW LDII Provinsi Jambi Rahmat Nuruddin, S. Kom, Ketua dan Pengurus LDII Tanjab Barat dan undangan lainnya. FOTO : LT

KUALA TUNGKAL – Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Cabang Tanjung Jabung Barat melaksanakan Musyawarah Daerah atau Musda ke-V di Gedung PKK Tanjung Jabung Barat, Minggu (14/7/24).

Dalam kegiatan Musda ke-V ini, DPW LDII Provinsi Jambi turut mengukuhkan Pengurus LDII Tanjung Jabung Barat periode 2024-2029.

“Kami pemerintah daerah mengapresiasi atas terselenggaranya Musda Ke-V LDII Cabang Tanjung Jabung Barat,” ungkap Bupati Tanjung Jabung Barat Drs H Anwar Sadat, M. Ag disela menghadiri Musda Ke-V LDII Tanjung Jabung Barat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Anwar Sadat, LDII wadah organisasi kemasyarakatan yang bergerak dalam bidang keagamaan diharapkan bisa berkolaborasi dengan pemerintah terutama di sektor pendidikan.

“Pendidikan-pendidikan dasar sangat penting karena sangat dibutuhkan masyarakat,” katanya.

Sebab tambah Anwar Sadat, keberadaan LDII yang menjadi mitra pemerintah tentunya dapat berkolaborasi dan bersinergi dalam membangun kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Tanjung Jabung Barat.

“Semoga dengan kolaborasi dan sinergi ini SDM di Kabupaten Tanjung Jabung Barat bisa kita tingkatkan, berkualitas dan dapat memajukan Kabupaten Tanjung Jabung Barat,” ungkapnya.

Sementara Ketua DPW LDII Provinsi Jambi Rahmat Nuruddin, S. Kom mengucap syukur atas terselenggaranya Musda ke-V LDII Tanjung Jabung Barat yang berlangsung sukses dan lancar.

“Pengurus periode 2024-2029 sudah terbentuk. Kami mengharapkan dengan dikukuhkannya Pengurus yang baru bisa lebih berkolaborasi dengan pemerintah pihak terkait ormas-ormas keagamaan masyarakat,” sebutnya.

Rahmat juga mengatakan kehadiran LDII di Tanjung Jabung Barat ini hendaknya bisa benar-benar mempunyai nilai.

“Mempunyai nilai sebagaimana dengan slogan LDII sendiri bagaimana berkontribusi bagi masyarakat yang ada disekitarnya,” katanya.

Berikut susunan pengurus LDII Cabang Tanjung Jabung Barat Periode 2024-2029

Ketua : Ahmad Hardiyanto

Wakil 1 : Wiyono, S.Pd

Wakil 2 : M. Mahfud

Sekretaris 1 : Ahmad Edi Saputra, SE., ME.

Sekretaris 2 : Mulyadi, S.H.

Bendahara : Amin Amirudin
: H. Warsito

Bidang-Bidang

1. Pendidikan & Dakwah: Kaharuddin

2. Hubungan Antar Lembaga : Saripudin, Ag

3. Pemuda & olahraga : Khoirul Hadi

4. Kaderisasi & Keorganisasi : H. SUKAJI
: Zulbahri

5. Informasi & Komunikasi : Wisnu Anggara, ST.

6. Pendidikan & Pelatihan : Dinda, S. Pd.I
: Disma

7. Pemberdayaan Perempuan : Suparni
: Siti Khadijah, S. KOM

8. Pengabdian Masyarakat : A. Gosali

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Abas

Sumber Berita : Lintastungkal

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dinas Ketahanan Pangan Tanjabbar Gelar GPM Sambut Ramadhan 1446 Hijriah
Polda Jambi Gelar Kegiatan Baksos Polri Presisi Gandeng Mahasiswa dan OKP
Sambut Bulan Ramadhan, Inisiatif Abdi Rubah Wajah Pelabuhan Roro Penuh Warna
Hermansyah : TS Kopi Tiam dan Biliar Daya Tarik Wisata serta Wadah Calon Atlet Asah Kemampuan
BREAKING NEWS : Kubikel Gardu Hubung Kuala Tungkal Keluarkan Asap Sejumlah Wilayah Padam
Subdenpom II/2-2 Tanjab Sosialisasi OPS Gaktib
Polres Tanjabbar Gandeng Mahasiswa, Aliansi BEM dan OKP Berbagi Sembako Jelang Ramadhan
Jelang Idul Fitri Dishub Tanjabbar Gelar Razia Gabungan, Memastikan Kendaraan Laik Jalan
Berita ini 122 kali dibaca
Follow Facebook, Twitter dan Tiktok Lintastungkal untuk update berita terbaru setiap hari.

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 15:11 WIB

Dinas Ketahanan Pangan Tanjabbar Gelar GPM Sambut Ramadhan 1446 Hijriah

Jumat, 28 Februari 2025 - 22:33 WIB

Polda Jambi Gelar Kegiatan Baksos Polri Presisi Gandeng Mahasiswa dan OKP

Jumat, 28 Februari 2025 - 20:31 WIB

Sambut Bulan Ramadhan, Inisiatif Abdi Rubah Wajah Pelabuhan Roro Penuh Warna

Jumat, 28 Februari 2025 - 12:15 WIB

BREAKING NEWS : Kubikel Gardu Hubung Kuala Tungkal Keluarkan Asap Sejumlah Wilayah Padam

Kamis, 27 Februari 2025 - 19:46 WIB

Subdenpom II/2-2 Tanjab Sosialisasi OPS Gaktib

Berita Terbaru