Peningkatan Pelayanan Publik, Kajari Tanjab Barat Hadirkan PTSP

- Redaksi

Selasa, 27 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kajari Tanjung Jabung Barat Marcelo Bellah. FOTO : Ist

Kajari Tanjung Jabung Barat Marcelo Bellah. FOTO : Ist

KUALA TUNGKAL – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tanjung Jabung Barat, meningkatkan Pelayanan Publik di Kantor Kejaksaan Negeri, dengan menghadirkan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).

Kajari Tanjung Jabung Barat Marcelo Bellah mengatakan, memang di Tahun 2022 ini sedang dilakukan renovasi dan pembenahan terhadap Kantor Kejaksaan Negeri Tanjung Jabung Barat.

“Selain ikut dalam program Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), pembenahan yang kami lakukan untuk meningkatkan pelayanan kepada Masyarakat maupun pelayanan informasi publik,” kata Marcelo Bellah, Senin (26/9/22).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Skemanya, renovasi yang dilakukan diawali dengan membuat Denah yang dibuat berdasarkan Zona Merah, Kuning dan Hijau. Kemudian pelayanan yang diberikan terhadap tamu dilakukan di Depan.

“Jadi pelayanan kepada seluruh tamu kita lakukan di depan di ruang terbuka dan seluruh informasi, apa yang kita lakukan baik itu sidang pemeriksaan maupun seluruh pemberian program pelayanan hukum, dapat di akses Masyarakat di PTSP kami,” pungkasnya.

Sekedar untuk diketahui, dalam pembuatan Denah pelayanan publik didasari dari pembagian beberapa zona. zona tersebut adalah zona merah, kuning dan hijau.

Dimana batasan ruangan umum atau ruang publik oleh kejaksaan ditandai dengan zona hijau. Sedangkan batasan ruangan khusus pegawai dan staf kejaksaan adalah zona merah. Artinya hanya pegawai dan staf yang boleh masuk ke zona tersebut. Begitu pula untuk zona kuning.

Saat ini pengerjaan ruang pelayanan terpadu satu pintu di Kejaksaan Negeri Tanjung Jabung Barat sedang berjalan, sebagai upaya Kejaksaan dalam mewujudkan pelayanan terbaik bagi Masyarakat.(Bas)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Kunjungan Supervisi Ketahanan Pangan dan Lokasi SPPG Polda Jambi ke Polres Tanjab Barat
Ruko di Jalan Nelayan Terbakar, Pemilik Turun dari Lantai 4 Bangunan
Ketua DPRD Hadiri Isra Mi’raj di Masjid Nurul Huda
Hilang 2 Hari, Nelayan Kuala Tungkal Tenggelam di Perairan Pangkal Duri Ditemukan
Hadirkan Layanan Transportasi Online di Tanjung Jabung Barat, Kini Maxim Resmi Beroperasi di Kota Tungkal Ilir
Bupati Anwar Sadat Dukung Pembangunan PKS ; Tingkatkan Ekonomi dan Penyerapan Tenaga Kerja Lokal
Kembangkan Sentra Ternak Rakyat, PetroChina Kembali Berikan Bantuan 30 Ekor Kambing di Tanjab Barat
Kecurigaan Ketua Kelompok Tani Mandiri Desa Purwodadi Terhadap Sosialisasi PT Trimitra Lestari dengan Pemkab
Berita ini 216 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 19:37 WIB

Kunjungan Supervisi Ketahanan Pangan dan Lokasi SPPG Polda Jambi ke Polres Tanjab Barat

Minggu, 16 Februari 2025 - 18:40 WIB

Ruko di Jalan Nelayan Terbakar, Pemilik Turun dari Lantai 4 Bangunan

Kamis, 23 Januari 2025 - 13:45 WIB

Ketua DPRD Hadiri Isra Mi’raj di Masjid Nurul Huda

Selasa, 7 Januari 2025 - 18:54 WIB

Hilang 2 Hari, Nelayan Kuala Tungkal Tenggelam di Perairan Pangkal Duri Ditemukan

Senin, 9 Desember 2024 - 18:08 WIB

Hadirkan Layanan Transportasi Online di Tanjung Jabung Barat, Kini Maxim Resmi Beroperasi di Kota Tungkal Ilir

Berita Terbaru