KUALA TUNGKAL – Sebuah kabar bagus bagi masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jumat (19/06/20) satu orang positif covid-19 setelah menjalani perawatan di RSUD Suryah Khairuddin Merlung dinyatakan sembuh.
Ini dekatahui berdasarkan data yang dirilis Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Jambi Jumat pukul 17.00 WIB.
Informasi tersebut juga dibenarkan oleh Kabid P2P Dinas Kesehatan Tanjab Barat, Hj. Arida Santi Oren.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Iya betul ada 1 pasien dari Tanjab Barat yang dinyatakan sembuh,” ujarnya.
Pasien sembuh tersebut yakni pasien 18 inisial HA jelis kelamin Perempuan, umur 7 tahun di rawat di RS Suryah Khairuddin Merlung, riwayat kontak dengan pasien 06 Kota Jambi.
Dengan penambahan itu, total sudah ada 2 orang pasien yang dinyatakan sembuh di Tanjab Barat dari total pasien terkonfirmasi positif sebanyak 9 orang. Artinya masih ada 7 orang yang menjalani perawatan. (*)