“Saya rasa calon walikota Solo mendatang sangat banyak yang bagus, salah satunya Gusti Brey”, Ucap Gibran ketika diwawancarai awak media.
Setelah disebut oleh Gibran, nama Gusti Brey menjadi trending topic calon walikota Solo9 yang akan datang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain Gusti Brey, salah satu dari kalangan muda yang muncul adalah Rektor Unsa Asmi Solo yaitu Astrid Widayani. Astrid muncul setelah diberitakan dalam pemberitaan dari koran Solo Pos yang dirumorkan akan maju dalam konstestan Walikota Solo.
Perlu diketahui bahwa banner Astrid Widayani Rektor Unsa Asmi sudah banyak tertempel dibeberapa titik kota Solo yang menampilkan foto Astrid berhijab dengan promo kampus Unsa Asmi Surakarta disepanjang jalan wilayah eks Karisedenan Surakarta.
Selain dari akademisi juga muncul dari kalangan owner serta pengusaha seperti pemilik tim Persis Solo yaitu Kevin Nugroho juga muncul untuk bersaing dalam persaingan bursa calon Walikota Solo. Kevin Nugroho sendiri merupakan salah satu owner tim Persis Solo bersama Kaesangt Pangarep dalam mengelola tim Persis Solo.
Menurut pengamat politik dalam kontestan nanti akan berlangsung seru, dikarenakan persaingan bukan hanya dari kalangan Parpol saja tapi dari kalangan non parpol dan dari kalangan muda.
Penulis : Dewi Larasati
Editor : Redaksi
Sumber Berita : Lintastungkal
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya