Audiensi dengan Korem 042/Gapu, KI Jambi Ajak Sinergi Sosialisasi Keterbukaan Informasi

Lintas Tungkal

- Redaksi

Kamis, 2 Februari 2023 - 19:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Komisi Informasi Provinsi Jambi Indra Lesmana bersama Anggota Saat Audiensi di Korem 042/Gapu, Kamis (2/2/2023). FOTO : Penrem

Ketua Komisi Informasi Provinsi Jambi Indra Lesmana bersama Anggota Saat Audiensi di Korem 042/Gapu, Kamis (2/2/2023). FOTO : Penrem

JAMBI –  Kasrem 042/Gapu Kolonel Inf Ali Aminudin menerima audiensi Komisioner Komisi Informasi (KI) Provinsi Jambi di Makorem 042/Gapu, Kamis (2/2/2023).

Rombongan komisioner KI dipimpin Ketua Komisi Informasi Provinsi Jambi Indra Lesmana didampingi Wakil Ketua Almunawar,  Anggota Siti Masnidar, Taufik Helmi dan Zamharir.

Sementara itu hadir pula mendampingi Kasrem, Mayor Inf RM. Hatta Kapenrem 042/Gapu dan Lettu Arh Sutikno Kainfolatah Rem 042/Gapu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam audiensi Ketua Komisi Informasi Provinsi Jambi, Indra Lesmana mengatakan jika kedatangan mereka untuk memperkenalkan kelembagaan komisi informasi. Dimana, sesuai amanah UU no 14 Tahun 2008, KI memiliki kewajiban untuk mendorong keterbukaan informasi publik di seluruh badan publik baik di lingkup pemerintah daerah maupun vertikal.

Selain itu, KI juga memiliki tugas dan kewenangan menerima, memproses dan menyelesaikan sengketa informasi. “Kami berharap bisa bersinergi dengan Korem 042 Gapu untuk mensosialisasikan keterbukaan informasi termasuk mensupport korem menjadi badan publik yang informatif,” kata Indra.

Sementara itu, Kasrem 042/Gapu Kolonel Inf Ali Aminudin menyambut baik kedatangan Komisioner KI di Korem 042 Gapu. Ia mengakui di era digital maka keterbukaan informasi sudah menjadi keharusan. Namun juga tetap ada batasan mana yang bisa dikonsumsi publik sesuai dengan yang diatur dalam UU.

Ia memastikan Korem 042 Gapu sudah menjalankan prinsip keterbukaaan terutama dengan mempublikasi kegiatan yang dilakukan. “Kami terbuka untuk bersinergi dan berkolaborasi dengan KI,” katanya. (Red)

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Malam Perpisahan Dandim 0419/Tanjab, Letkol Arm Dwi Sutaryo
Sambutan Hangat Wabup Katamso untuk Dandim Baru 0419/Tanjab
Gerakan Pangan Murah, DKP Tanjab Barat Jaga  Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan Menjelang Nataru
Plt Kadishub : Pemasangan Portal dan CCTV di Jalan Semau-Jambi untuk Atasi Kerusakan Jalan
Malam Pergantian Tahun 2026 Kondusif, Kapolres Tanjab Barat Apresiasi Kerjasama Masyarakat 
Kapolres Tanjab Barat Sampaikan Poin Penting Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2026
Tradisi Pedang Pora Lepas Purna Tugas 2 Personel Polres Tanjab Barat
Kerja ASN se Provinsi Jambi Wajib Kenakan Pakaian Teluk Belango dan Kebaya dari Tanggal 2-9 Januari 2026!
Berita ini 106 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 20:39 WIB

Malam Perpisahan Dandim 0419/Tanjab, Letkol Arm Dwi Sutaryo

Jumat, 2 Januari 2026 - 20:28 WIB

Sambutan Hangat Wabup Katamso untuk Dandim Baru 0419/Tanjab

Jumat, 2 Januari 2026 - 20:05 WIB

Gerakan Pangan Murah, DKP Tanjab Barat Jaga  Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan Menjelang Nataru

Kamis, 1 Januari 2026 - 21:57 WIB

Plt Kadishub : Pemasangan Portal dan CCTV di Jalan Semau-Jambi untuk Atasi Kerusakan Jalan

Rabu, 31 Desember 2025 - 20:14 WIB

Kapolres Tanjab Barat Sampaikan Poin Penting Pengamanan Malam Pergantian Tahun Baru 2026

Berita Terbaru