Open Turnamen Badminton Kapolres Cup 64 Pasang Atlet Adu Strategi Untuk Meraih Gelar Juara

Lintas Tungkal

- Redaksi

Minggu, 12 Juni 2022 - 23:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kegiatan Open Turnamen Badminton Kapolres Cup HUT Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 di Hall Sarja Arya Racana Mapolres, Minggu (12/6/22). FOTO : LT

Kegiatan Open Turnamen Badminton Kapolres Cup HUT Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 di Hall Sarja Arya Racana Mapolres, Minggu (12/6/22). FOTO : LT

KUALA TUNGKAL – Open Turnamen Badminton Kapolres Cup rangkaian HUT Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 dari 12 – 18 Juni 2022 yang selenggarakan di Hall Badminton Sarja Arya Racana Polres Tanjung Jabung Barat, Polda Jambi resmi dibuka, Minggu (12/6/22) Malam.

Pembukaan langsung dilakukan oleh Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Muharman Arta, Bupati Drs H Anwar Sadat, Ketua PBSI H. Abdullah dan Dandim 0419/Tanjab Letkol Kav Muslim Rahim Tompo dengan Palm Scanner.

Waka Polres Tanjung Jabung Barat KOMPOL Alhajat selaku ketua Panitia menyampaikan, Peserta yang mengikuti open turnamen Badminton Kapolres Cup Tahun 2022 sebanyak 64 Pasang atau 128 orang Peserta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Peserta berasal dari Wilayah Tanjab Barat, Tanjab Timur, Kota Jambi, Pekanbaru dan Wilayah Kabupaten Muaro Jambi,” katanya.

Alhajat mengatakan, 64 Pasang Atlet Bulutangkis ini akan memperebutkan hadiah dan mendali dengan total Rp30 Juta Rupiah.

“Juara 1 (Satu) Uang Pembinaan Rp14 Juta, Mendali, Piagam penghargaan dan Piala bergilir Kapolres Tanjab Barat. Juara 2 (Dua) Uang pembinaan Rp9 Juta, Mendali dan Piagam penghargaan. Juara 3 (Tiga) Uang pembinaan Rp4 Juta, Mendali dan Piagam penghargaan. Juara 4 ( Empat) Uang pembinaan Rp2 Juta, Mendali dan Piagam penghargaan,” bebernya.

Tujuan dari open turnamen ini kata KOMPOL Alhajat yakni, meningkatkan persatuan dan kesatuan serta kebersamaan, sebagai wadah melahirkan Atlet – Atlet berprestasi di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

“Melalui PBSI Atlet berprestasi ini agar kedepannya bisa di fasilitasi untuk berprestasi di kejuaraan tingkat Nasional maupun Internasional mengharumkan nama Tanjung Jabung Barat,” sebutnya.

“Melalui open turnamen ini pula diharapkan dapat meningkatkan tali silaturahmi antara Polres Tanjung Jabung Barat, Pemda, Instansi terkait lainnya dan khususnya Masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Barat,” imbuhnya.(Bas)

Kegiatan Open Turnamen Badminton Kapolres Cup HUT Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 di Hall Sarja Arya Racana Mapolres, Minggu (12/6/22). FOTO : LT
Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Sempat Buang Sabu ke Air, Pelaku Narkotika Tak Berkutik Diringkus Polisi di Kampung Nelayan
Warga Desa Sungai Kayu Aro Resah, Harimau Liar Berkeliaran di Permukiman, Minta BKSDA Bertindak
Gubernur Cup 2026: Libas Sungai Penuh 5-1, Tanjab Barat Melaju ke Semifinal!
Operasi Kemanusiaan di Sungai Pengabuan: Satu Korban Ditemukan, Tim SAR Berpacu dengan Waktu Cari Satu Korban Lagi
Tongkat Komando Berganti: AKBP Maulia Lanjutkan Estafet Kepemimpinan AKBP Agung di Tanjab Barat
Cuaca Ekstrem Mengintai, Pemerintah Pusat–Daerah Diminta Siaga Hadapi Ancaman Bencana
Bupati Anwar Sadat Bagikan 59 Sepeda Motor Operasional Da’i Desa, Agar Dakwah Sampai ke Pelosok
Sekretaris Daerah Tanjab Barat Buka Perticab ke-3 Saka Bakti Husada
Berita ini 527 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 17:46 WIB

Sempat Buang Sabu ke Air, Pelaku Narkotika Tak Berkutik Diringkus Polisi di Kampung Nelayan

Rabu, 21 Januari 2026 - 23:05 WIB

Warga Desa Sungai Kayu Aro Resah, Harimau Liar Berkeliaran di Permukiman, Minta BKSDA Bertindak

Selasa, 20 Januari 2026 - 08:37 WIB

Gubernur Cup 2026: Libas Sungai Penuh 5-1, Tanjab Barat Melaju ke Semifinal!

Minggu, 11 Januari 2026 - 20:05 WIB

Operasi Kemanusiaan di Sungai Pengabuan: Satu Korban Ditemukan, Tim SAR Berpacu dengan Waktu Cari Satu Korban Lagi

Sabtu, 10 Januari 2026 - 14:48 WIB

Tongkat Komando Berganti: AKBP Maulia Lanjutkan Estafet Kepemimpinan AKBP Agung di Tanjab Barat

Berita Terbaru