JAMBI – Satu dari Dua penumpang kapal pompong yang terbakar di perairan Sungai Batanghari, Kecamatan Berbak, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, dilaporkan hilang dan dalam pencarian Tim SAR.
Peristiwa Kecelakaan laut ini diketahui pada Kamis (13/2/25) sekitar pukul 23.00 WIB.
Kepala Kantor SAR Jambi Adah Sudarsa melalui Kepala Unit Siaga SAR Nipah Panjang, Nongki, menyampaikan bahwa kapal pompong yang terbakar membawa tiga orang penumpang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Saat kejadian, ketiganya melompat ke sungai untuk menyelamatkan diri.
“Dua orang berhasil berenang ke tepi dan selamat, namun satu penumpang bernama Reza (19) hilang belum ditemukan,” ujarnya, Jumat (14//2/25).
Lanjut Nongki mengatakan Kapal pompong yang terbakar tersebut dilaporkan telah tenggelam, sementara penyebab kebakaran masih belum diketahui.
“Begitu kami menerima informasi, Tim Rescue Nipah Panjang yang terdiri dari lima orang langsung menuju lokasi menggunakan D-Max dan Rubber Boat,”ujarnya.
Saat ini, Tim SAR Gabungan, Polairud Sabak, Koramil, TNI AL, Polsek Jebus, serta masyarakat setempat berkerjasama untuk mencari korban yang hilang.
Pencarian korban terus berlangsung, sementara pihak berwenang berupaya mengungkap penyebab kebakaran yang menimpa kapal tersebut.**
Penulis : Angah
Editor : Redaksi
Sumber Berita : Lintastungkal