Silaturahmi di Batanghari, Danrem 042/Gapu Sampaikan Makodim BAMU Dibangun di Muara Tembesi

- Redaksi

Selasa, 1 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DOK. Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli Saat Silahturamih dengan Pemkab Batanghari, Selasa (1/2/22). FOTO : Penrem.

DOK. Danrem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli Saat Silahturamih dengan Pemkab Batanghari, Selasa (1/2/22). FOTO : Penrem.

JAMBI – Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI M. Zulkifli beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 042 PD II/Sriwijaya Ny. Dewi Zulkifli melakukan silahturahmi dengan Pemkab Batanghari, Pemkab Tebo dan Pemkab Bungo, Selasa (1/2/22).

Di Kabupaten Batanghari Danrem dan rombongan disambut langsung Bupati Batanghari M. Fadhil Arief, SE beserta unsur Forkopimda, Sekda, Kepala OPD dan para Camat.

Bupati Batanghari M. Fadhil mengucapkan terima kasih dan mendoakan semoga ditempat yang baru bisa melanjutkan karier lebih tinggi lagi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagaimana kita ketahui peran serta Danrem 042/Gapu sangatlah besar dalam mensukseskan pelaksanaan kerja sama terutama kerjasama kesejahteraan masyarakat yaitu Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) dan Karya Bhakti TNI yang telah dilaksanakan dan hasilnya telah dirasakan oleh masyarakat baik fisik maupun non fisik.

“Dan kita ketahui Hubungan antara Pemda kabupaten Batanghari dengan TNI selama ini terus terjalin dengan baik sehingga terwujudnya program yang menunjang kesejahteraan masyarakat seperti pada tahun 2022 pemerintah daerah kabupaten Batanghari telah mengalokasikan dana yang bersumber dari APBD untuk pembangunan markas kodim yang terletak di kelurahan kampung baru kecamatan Muara Tembesi dan tiga kantor Koramil yaitu di Kecamatan Batin XXIV, Bajubang dan Muaro Sebo Ulu yang bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” kata Fadhil Arief.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Batanghari dan pribadi kami mengucapkan selamat bertugas di tempat yang baru kepada Bapak Brigjen TNI M. Zulkifli,” sambung Bupati Batanghari.

Dihadapan Bupati dan unsur Forkopimda Kabupaten Batanghari Danrem mengatakan rencana pembangunan Markas Kodim Bamu (Batanghari-Muaro Jambi) bakal terealisasi pada tahun ini dan sudah mendapat persetujuan bapak Kasad.

“Direncanakan bangunan Kodim Bamu terletak di Kecamatan Muara Tembesi, Kabupaten Batanghari. Kita punya tanah di Muara Tembesi nanti kita bangun,” katanya saat kegiatan silahturahmi bersama jajaran Pemkab Batanghari jelang perpindahan tugas ke Jakarta.

“Pada 2022 atau paling lambat 2023 akan segera dibangun, nanti setelah saya sudah di Jakarta akan saya ikuti perkembangannya. Bapak Kasad secara umum menyetujui pembangunan itu,” ucarnya.

Danrem mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh dari Bupati Batanghari dalam pembangunan Kodim ini.

Selanjutnya Danrem 042/Gapu, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 PD II/Swj dan rombongan melanjutkan silahturamih dan pamitan kepada jajaran Pemkab Tebo dan Pemkab Bungo.(*)

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Berita Terkait

Viral di Medsos Diduga Kapal Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Lakukan Pemeriksaan TKP
Siapkan Mahasiswa Tangguh, Kodim 0415/Jambi Laksanakan Program Kodam ll/Swj Masuk Kampus
Satu Orang Meninggal dalam Insiden Sumur Minyak Ilegal Meledak di Batangahri
Pemilu 2024, Wakapolda Jambi Tergaskan Personel Jangan Tinggalkan TPS saat Bertugas
BNNP Jambi Tangkap Pria dengan Kepemilikan 179 Paket Sabu Siap Edar di Batanghari
IWO Batanghari Dukung KPU Sukseskan Pemilu 2024
Penyelam Basarnas Jambi Temukan Korban Terseret Arus Banjir di Batanghari
Seorang Pria Dilaporkan Tenggelam Saat Berenang di Lokasi Banjir Tepi Sungai Batanghari
Berita ini 225 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 30 Maret 2024 - 15:34 WIB

Viral di Medsos Diduga Kapal Tongkang Tabrak Jembatan di Batanghari, Ditpolairud Polda Jambi Lakukan Pemeriksaan TKP

Rabu, 6 Maret 2024 - 10:22 WIB

Siapkan Mahasiswa Tangguh, Kodim 0415/Jambi Laksanakan Program Kodam ll/Swj Masuk Kampus

Minggu, 11 Februari 2024 - 01:03 WIB

Satu Orang Meninggal dalam Insiden Sumur Minyak Ilegal Meledak di Batangahri

Senin, 5 Februari 2024 - 17:53 WIB

Pemilu 2024, Wakapolda Jambi Tergaskan Personel Jangan Tinggalkan TPS saat Bertugas

Minggu, 28 Januari 2024 - 13:08 WIB

BNNP Jambi Tangkap Pria dengan Kepemilikan 179 Paket Sabu Siap Edar di Batanghari

Selasa, 16 Januari 2024 - 17:14 WIB

IWO Batanghari Dukung KPU Sukseskan Pemilu 2024

Sabtu, 13 Januari 2024 - 17:40 WIB

Penyelam Basarnas Jambi Temukan Korban Terseret Arus Banjir di Batanghari

Sabtu, 13 Januari 2024 - 09:51 WIB

Seorang Pria Dilaporkan Tenggelam Saat Berenang di Lokasi Banjir Tepi Sungai Batanghari

Berita Terbaru