Fachrori Luncurkan PLUT Sebagai Pusat Oleh-Oleh Jambi

- Redaksi

Selasa, 28 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

FOTO : Peresmian Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) oleh Gubernur Jambi H. Faahrori Umar ditandai dengan pemotongan pita oleh Ketua Dekranasda Provinsi Jambi Hj.Rahima Fachrori di Kawasan Jl. Patimura Kota Jambi, Selasa (28/07/20)

FOTO : Peresmian Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) oleh Gubernur Jambi H. Faahrori Umar ditandai dengan pemotongan pita oleh Ketua Dekranasda Provinsi Jambi Hj.Rahima Fachrori di Kawasan Jl. Patimura Kota Jambi, Selasa (28/07/20)

JAMBI – Pemerintah Provinsi Jambi melalui Dinas Koperasi dan UKM di bawah kepemimpinan Gubernur Jambi Dr. H. Fachrori Umar terus berupaya meningkatkan kinerja usaha Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (KUMKM).

Upaya tersebut salah satunya diwujudkan dengan peluncuran Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) oleh Gubernur Jambi H. Faahrori Umar ditandai dengan pemotongan pita oleh Ketua Dekranasda Provinsi Jambi Hj.Rahima Fachrori di Kawasan Jl. Patimura Kota Jambi, Selasa (28/07/20).

Peluncuran PLUT ini bertepatan dengan peringatan Hari Koperasi ke-73 dan hari UMKM Nasional kelima Tingkat Provinsi Jambi tahun 2020.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Fachrori berharap dengan peluncuran PLUT ini, selain memberikan dorongan terhadap pengembangan usaha koperasi dan UKM, adanya PLUT juga memperkuat pemerintah daerah dalam hal pembinaan KUMKM. Selain peluncuran PLUT, pada peringatan Hari Koperasi dan UMKM ini juga digelar pameran produk lokal Jambi selama tiga hari. Produk lokal yang dipamerkan yaitu kuliner, kriya dan obat-obatan herbal.

Fachrori mengatakan, keberadaan PLUT ini memberikan dampak positif terhadap dinamika pengembangan usaha KUMKM di Provinsi Jambi dan menjadi pusat fasilitasi, pusat pendampingan sekaligus pusat pembelajaran bagi semua pelaku usaha, sehingga KUMKM kedepan akan semakin tumbuh dan berkembang.

“Pada kesempatan ini saya mengucapkan selamat hari ulang tahun koperasi ke-73 dan hari UMKM ke-5. Saya juga mengucapkan selamat dengan diluncurkannya PLUT sebagai pusat oleh-oleh Provinsi Jambi. Di tengah pandemi Covid-19 ini, dunia koperasi dan UMKM menjadi sangat berat dalam hal produksi, pemasaran dan pendanaan. Untuk itu Koperasi dan UMKM perlu beradaptasi dengan tantangan ini, mulai bagaimana cara berbisnis terutama memanfaatkan teknologi digital, inovasi produk dan harus masuk dalam ekonomi kreatif,” ujar Fachrori.

“Berbagai kebijakan pemerintah telah dilakukan untuk memulihkan ekonomi, mulai dari subsidi bunga kredit, pembiayaan investasi lembaga dan koperasi dan UMKM. Kami berharap Koperasi dan UMKM dapat beradaptasi dengan perkembangan yang dinamis,” imbuhnya.(Hms)

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Berita Terkait

Bupati Tanjab Barat Buka Bazar Ekraf Ramadhan 2024
Bulog Jamin Stok Beras Untuk Bulan Ramadhan Hingga Juni 2024 di Medan Aman
Resmikan Klinik UMKM, Bupati Tanjab Barat ; Semoga Bisa Memperluas Jaringan Usaha
Kenaikan Gaji ASN, TNI dan Polri Dirapel, Cair Maret!
Cara Mudah Beli Token Listrik PLN Lewat Apilksi DANA
Indrawan : UKM Garda Terdepan Perekonomian Keluarga
Penyaluran Dana Alami Kendala, Pihak Koperasi Akan Panggil Para Ketua Poktan
Jelang Nataru, Dandim 0415/Jambi bersama Forkopimda Cek Stabilisasi Harga Pangan di Pasar Angso Duo Baru
Berita ini 132 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 16 Maret 2024 - 10:11 WIB

Bupati Tanjab Barat Buka Bazar Ekraf Ramadhan 2024

Rabu, 13 Maret 2024 - 19:16 WIB

Bulog Jamin Stok Beras Untuk Bulan Ramadhan Hingga Juni 2024 di Medan Aman

Selasa, 13 Februari 2024 - 14:43 WIB

Resmikan Klinik UMKM, Bupati Tanjab Barat ; Semoga Bisa Memperluas Jaringan Usaha

Sabtu, 3 Februari 2024 - 19:40 WIB

Kenaikan Gaji ASN, TNI dan Polri Dirapel, Cair Maret!

Kamis, 4 Januari 2024 - 18:51 WIB

Cara Mudah Beli Token Listrik PLN Lewat Apilksi DANA

Sabtu, 30 Desember 2023 - 11:47 WIB

Indrawan : UKM Garda Terdepan Perekonomian Keluarga

Selasa, 26 Desember 2023 - 14:13 WIB

Penyaluran Dana Alami Kendala, Pihak Koperasi Akan Panggil Para Ketua Poktan

Minggu, 10 Desember 2023 - 13:05 WIB

Jelang Nataru, Dandim 0415/Jambi bersama Forkopimda Cek Stabilisasi Harga Pangan di Pasar Angso Duo Baru

Berita Terbaru