KUALA TUNGKAL – Ketua dan Pengurus Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Tanjung Jabung Barat periode 2024-2029 dikukuhkan.
Pengukuhan sekaligus pengambilan sumpah janji Pengurus LDII Tanjung Jabung Barat yang baru secara langsung dilakukan oleh Ketua DPW LDII Provinsi Jambi Rahmat Nuruddin, S. Kom di Gedung PKK Tanjung Jabung Barat, Minggu (14/7/24).
Ketua DPW LDII Provinsi Jambi Rahmat Nuruddin, S. Kom mengucap syukur atas terselenggaranya Musda ke-V LDII Tanjung Jabung Barat yang berlangsung sukses dan lancar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Pengurus periode 2024-2029 sudah terbentuk. Kami mengharapkan dengan dikukuhkannya Pengurus yang baru bisa lebih berkolaborasi dengan pemerintah pihak terkait ormas-ormas keagamaan masyarakat,” sebutnya.
Rahmat juga mengatakan kehadiran LDII di Tanjung Jabung Barat ini hendaknya bisa benar-benar mempunyai nilai.
“Mempunyai nilai sebagaimana dengan slogan LDII sendiri bagaimana berkontribusi bagi masyarakat yang ada disekitarnya,” katanya.
Berikut susunan pengurus LDII Cabang Tanjung Jabung Barat Periode 2024-2029 :
Ketua : Ahmad Hardiyanto
Wakil 1 : Wiyono, S. Pd
Wakil 2 : M Mahfud
Sekretaris
1. Ahmad Edi Saputra, SE., ME
2. Mulyadi, SH
Bendahara :
– Amin Amirudin
– H Warsito
Bidang-Bidang :
1. Pendidikan dan Dakwah : Kaharuddin
2. Hubungan Antar Lembaga : Saripudin, Ag
3. Pemuda dan Olahraga : Khoirul Hadi
4. Kaderisasi dan Keorganisasi :
– H Sukaji
– Zulbahri
5. Informasi dan Komunikasi : Wisnu Anggara, ST
6. Pendidikan dan Pelatiha :
– Dinda, S. Pd. I
– Disma
7. Pemberdayaan Perempuan :
– Suparni
– Siti Khadijah, S. Kom
8. Pengabdian Masyarakat :
A Gozali.
Penulis : Abas
Sumber Berita : Lintastungkal