Pisah Sambut Dandim 0419/Tanjab di Kabupaten Tanjab Timur

- Editor

Kamis, 31 Maret 2022 - 01:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Letkol Inf Kav Muslim Rahim, Letkol Inf Erwan Susanto dan Bupati Tanjab Timur Romi Haryanto beserta Istri saat foto bersama. FOTO : PENDIMTJB

Letkol Inf Kav Muslim Rahim, Letkol Inf Erwan Susanto dan Bupati Tanjab Timur Romi Haryanto beserta Istri saat foto bersama. FOTO : PENDIMTJB

TANJAB TIMUR – Pemkab Tanjab Timur menggelar acara pisah sambut Dandim 0419/Tanjab antara pejabat lama Letkol Inf Erwan Susanto kepada pejabat baru Letkol Kav. Muslim Rahim T SH, M.Si di rumah Dinas Bupati Tanjab Timur, Rabu (30/3/22).

Dalam sambutanya Bupati Tanjab Timur H. Romi Haryanto menyampaikan atas nama Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur menyampaikan kesan mendalam, penghargaan, apresiasi serta ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Letkol inf Erwan Susanto yang selama ini telah memberikan sumbangsih, dedikasi dan pengabdiannya bagi kemajuan wilayah Kabupaten Tanjab Timur, terutama dalam aspek pemeliharaan kondisi teritorial wilayah yang senantiasa aman dan berjalan secara kondusif.

“Kami berharap dengan kepindahan Bapak Letkol inf Erwan Susanto ketempat tugas yang baru, hubungan kemitraan dan silaturahim kita yang selama ini sudah berjalan dan terjalin dengan baik, akan tetap selalu terpelihara dan terlaksana secara berkesinambungan,” kata Romi.

Romi menuturkan, pada momentum hari ini pula atas nama Pemerintah Kabupaten Tanjab Timur menyampaikan serta mengucapkan, Selamat Datang dan Selamat bertugas kepada Bapak Dandim yang baru yaitu Bapak Letkol Kav Muslim Rahim T SH, M.Si dijajaran Kodim 0419/Tanjab yang membawahi 2 wilayah teritorial yaitu Kabupaten Tanjab Barat dan Kabupaten Tanjab Timur.

“Semoga hubungan baik yang selama ini telah terjalin dengan sinergi antara Pemerintah daerah tetap terjalin,” ujar Romi.

Sementara tejabat lama Dandim 0419/Tanjab Inf Erwan Susanto menyampaikan terima kasih atas dedikasi, kerjasama, sinergitas selama ini sehingga dapat melaksanakan tugas dengan baik.

BACA JUGA :  Support PWI Kota Jambi Hadiri Kongres XXV di Bandung, Ini Harapan Kapolda Jambi Terhadap Insan Pers

“Tidak lupa saya ucapkan permintaan maaf jika selama bertugas ada tindakan saya yang kurang berkenan sebagai manusia biasa tentu di dalam memimpin tidak luput dari kesalahan dan kehilafan, baik disengaja maupun tidak disengaja,” ungkap Letkol inf Erwan Susanto .

Dandim 0419/Tanjab yang baru, Letkol kav, Muslim Rahim T juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkab Tanjab Timur atas sambutan hangatnya,

“Saya beserta istri berterima kasih atas komando yang dipercayakan menjadi Dandim 0419/Tanjab,” tuturnya.

Selanjutnya Letkol Inf Erwan Susanto akan menempati jabatan baru sebagai Kasbrigif 8/GC Kodam II/Swj, sedangkan Letkol Muslim Rahim sebelumnya menjabat Danyonkav 5/DPC Kodam II/Swj.(End)

Bupati Tanjab Timur Romi Haryanto memberikan cinderamata kepada Letkol Inf Erwan Susanto, Rabu (30/3/22). FOTO : PENDIMTJB
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Berita Terkait

Aliansi Bangsa Melayu Bersatu Tanjab Timur Gelar Aksi Solidaritas Tolak Relokasi Pulau Rempang Batam
Polda Jambi Tetapkan 5 Tersangka Korupsi pada Proyek Upgrade Stasiun Pandu Teluk Majelis
Resmikan Kampung Bebas Narkoba, Ini Pesan Kapolres Tanjabtim
PetroChina Jabung Mulai Sosialisasi Survei Seismik 2023
Kapolda Jambi Buka Kejuaraan Road Race Sumetera Cup Prix Nasional Championship 2023 di Zabag 
Satpas Polres Tanjab Timur Laksanakan Uji Praktik SIM C dengan Skema Sirkuit Baru
Melawan Saat Hendak Ditangkap, Pelaku Pembunuhan Sadis di Mendahara Dihadiahi Timah Panas
Perampok Sadis Beraksi di Tanjabtim, Harta Dikuras Pemilik Rumah Tewas
Berita ini 397 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 23 September 2023 - 19:23 WIB

Jalankan Perintah Prabowo Arenas 08 Bagikan Makanan Susu dan Pengobatan Gratis

Sabtu, 23 September 2023 - 11:44 WIB

Tiga Pesan Besar Gubernur Jambi Al Haris ke Pj Bupati Merangin

Sabtu, 23 September 2023 - 01:05 WIB

KIM Kelurahan Betara Kiri Ikusti Sosialisasi dan Pelatihan Penggunaan Website

Jumat, 22 September 2023 - 11:30 WIB

Pemerintah Ganti Warna Seragam Linmas dari Hijau Jadi Abu-abu

Jumat, 22 September 2023 - 00:08 WIB

Wabup Hairan Hadiri Sosialisasi Perizinan Air Tanah Berbasis OSS-RBA

Kamis, 21 September 2023 - 11:39 WIB

PetroChina Tandatangani PKS Program Beasiswa dan Penanganan Stunting di Tanjab Barat

Kamis, 21 September 2023 - 11:26 WIB

Peduli Terhadap Pendidikan di Tanjab Barat, PetroChina Berikan Bantuan Beasiswa Bernilai Fantastis

Kamis, 21 September 2023 - 10:45 WIB

Himpunan Keluarga Melayu Tanjabbar Menolak Relokasi Masyarakat di Rempang Galang

Berita Terbaru