BANJARMASIN – Sebanyak 17 orang Qari-Qariah Asal Tanjab Barat yang menjadi duta Wakili Provinsi Jambi pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Nasional XXIX Kalimantan Selatan (Kalsel) tahun 2022.
Mereka mengikuti Cabang Tilawah Qur’an, Cabang Tafsir Al-Qur’an, Cabang Syarah Qur’an Putri, Cabang Khattil Qur’an dan Cabang Karya Tulis Ilmiah (KTI).
Helatan nasional ini akan berlangsung dari 10 – 19 Oktober 2022 yang secara resmi telah dibuka oleh Wakil Presiden KH. Maruf Amin pada 12 Oktober 2022.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Wakil Bupati Tanjab Barat H. Hairan turut menghadiri pada acara pembukaan tersebut.
Selanjutnya, Bupati H. Anwar Sadat didampingi Ketua TP-PKK Hj. Fadhilah Sadat juga telah mengunjungi kafilah di Provinsi Kalimantan Selatan pada Minggu (16/10/22) guna memberikan support dan semangat para kafilah.
Berikut 17 Qari-Qariah Kafilah Asal Tanjab Barat yang Wakili Jambi:
1. Cabang Tilawah Qur’an
- Gol. Tarti : M. Zainul Muinan
- Gol. Anak-anak : Rahel Adiba
- Gol. Dewasa : Abon Rinaldi
- Gol. Canet : M. Baari dan Siti Zulaiha.
- Gol. Qiraat Mujawwad Dewasa : Hamsan.
- Gol. Qiraat Murattal Remaja : Nurbaiti.
- Gol. Qiraat Murattal Dewasa : Yeni Nurika.
2. Cabang Tafsir Al-Qur’an
- Gol. Bahasa Indonesia : M. Yusuf dan Fatimah Zahrah
- Gol. Bahasa Inggris : Mulyana.
3. Cabang Syarah Qur’an Putri
- Khairun Nida
- Lutfi Safitri, dan
- Zubaidah Safitri
4. Cabang Khattil Qur’an
- Gol. Naskah : M. Muttawalli Sya’rawi
- Gol. Dekorasi : Masitah
5. Cabang Karya Tulis Ilmiah (KTI)
- M. Ali. (Nd)