Pipa Pecah Selesai Diperbaiki, Pengaliran Air PDAM Tirta Mayang Kembali Normal

- Redaksi

Sabtu, 25 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas Teknik PDAM Tirta Mayang Saat Melakukan Perbaikan Pipa yang Pecah di Jl. Gatot Subroto. [FOTO : Humas Tirta Mayang]

Petugas Teknik PDAM Tirta Mayang Saat Melakukan Perbaikan Pipa yang Pecah di Jl. Gatot Subroto. [FOTO : Humas Tirta Mayang]

JAMBI KOTA – Pipa PDAM berdiameter 300 mm yang pecah di Jl. Gatot Subroto pada hari Kamis (23/5/2024) sekitar pukul 15.00 WIB selesai diperbaiki pada hari yang sama sekitar pukul 22.00 WIB. Saat ini pengaliran air bagi pelanggan di wilayah terdampak telah kembali normal.

Menurut Direktur Utama Perumda Tirta Mayang, Dwike Riantara, pipa jenis ACP yang pecah dan menyebabkan aliran air yang cukup deras di jalan itu terjadi ditengarai karena usia teknis pipa dan kemungkinan pergerakan tanah yang tidak stabil.

“Sesuai prosedur, pada saat insiden, petugas kami langsung menutup valve agar tidak semakin banyak air terbuang menggenangi jalan. Titik kebocoran akibat pipa pecah ditemukan dan dilakukan penggalian untuk selanjutnya diperbaiki,” tutur Dwike.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Beberapa wilayah terdampak penghentian pengaliran PDAM yaitu Kelurahan Pasar, Kelurahan Beringin, Kelurahan Orang Kayo Hitam, Kelurahan Sungai Asam, sebagian Kelurahan Sulanjana, sebagian Kelurahan Kasang, sebagian Kelurahan Rajawali dan sebagian Kelurahan Legok.

“Perbaikan pipa dapat kami selesaikan dalam waktu sekitar 5 jam, dan normalisasi pengaliran segera dilakukan. Saat ini seluruh wilayah terdampak sudah kembali normal,” ujar Dwike. Ia juga berpesan jika ada pelanggan yang belum menerima pengaliran agar segera menghubungi nomor WhatsApp pengaduan 082121219692.

“Kami berterima kasih atas kerja sama semua pihak, Pemerintah Kota Jambi, camat dan lurah, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perhubungan, pihak kepolisian dan TNI yang telah mendukung kami menangani insiden ini,” pungkas Dwike.**

Apa Penadapat Anda Terkait Berita Ini?

Penulis : Dhea

Editor : Redaksi

Sumber Berita: Humas Tirta Mayang

Follow WhatsApp Channel lintastungkal.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Safari Ramadhan di Lapas Jambi, Kakanwil Ditjenpas dan Walikota Jambi Makan Bareng dengan Warga Binaan
Daftar 10 Kapolda yang Dimutasi, Termasuk Kapolda Jambi
Lima Direktur Jajaran Polda Jambi Buka Puasa Bersama Insan Pers, Kombes Pol Agus Tri : Kita Mitra Kerja dan Keluarga
Bhayangkari Polairud Polda Jambi Bagikan Takjil kepada Masyarakat Nelayan dan Penambang Ketek di Kota Jambi
Bersama Anggota, Dirpolairud Polda Jambi Turun Ke Sungai Bersihkan Sampah
Pastikan BBM Aman Selama Ramadhan, Ditreskrimsus Polda Jambi Gandeng Pertamina Gelar Operasi Pengecekan SPBU
Pasang Spanduk Himbauan Bahaya Narkoba di SMP Negeri 6 Kota Jambi, Ditresnarkoba Polda Jambi Ingatkan Pelajar Selektif Pilih Teman
Dukung Aksi Sosial Gramedia, Ditpolairud Polda Jambi Utus Personelnya
Berita ini 70 kali dibaca
Ikuti Terus Berita Terkini Terkait Peristiwa, Pilkada 2024, Kriminal, Edukasi dan lainnya dari LintasTungkal.com setiap harinya.

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 00:58 WIB

Safari Ramadhan di Lapas Jambi, Kakanwil Ditjenpas dan Walikota Jambi Makan Bareng dengan Warga Binaan

Kamis, 13 Maret 2025 - 13:05 WIB

Daftar 10 Kapolda yang Dimutasi, Termasuk Kapolda Jambi

Kamis, 13 Maret 2025 - 00:29 WIB

Lima Direktur Jajaran Polda Jambi Buka Puasa Bersama Insan Pers, Kombes Pol Agus Tri : Kita Mitra Kerja dan Keluarga

Sabtu, 8 Maret 2025 - 19:28 WIB

Bhayangkari Polairud Polda Jambi Bagikan Takjil kepada Masyarakat Nelayan dan Penambang Ketek di Kota Jambi

Kamis, 6 Maret 2025 - 15:20 WIB

Bersama Anggota, Dirpolairud Polda Jambi Turun Ke Sungai Bersihkan Sampah

Berita Terbaru

ASN (PNS/PPPK dan Honorer Pemkab Tanjab Barat pada Upacara Bendera di Halaman Kantor Bupati tanggal 3 Maret 2025. FOTO : LINTASTUNGKAL

Pemerintahan

Peraturan ini Jadi, THR Untuk Pegawai di Tanjab Barat Dibayarkan

Jumat, 14 Mar 2025 - 17:29 WIB