Tanjab Barat-Inhil dan Tanjab Timur Sinkronisasi Usulan Pembangunan Infrastruktur Perbatasan 

- Redaksi

Sabtu, 12 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Audiensi dan Sikronisasi Usulan Pembangunan bersama pembangunan infrastruktur perbatasan Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau, Kabupaten Tanjab Barat - Tanjab Timur Provinsi Jambi di Rumah Jabatan Gubernur Riau, Jum'at (11/2/22). FOTO : PROKOPIM

Audiensi dan Sikronisasi Usulan Pembangunan bersama pembangunan infrastruktur perbatasan Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau, Kabupaten Tanjab Barat - Tanjab Timur Provinsi Jambi di Rumah Jabatan Gubernur Riau, Jum'at (11/2/22). FOTO : PROKOPIM

PEKANBARU – Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat melakukan Audiensi dan Sikronisasi usulan Pembangunan bersama pembangunan infrastruktur perbatasan Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau, Kabupaten Tanjung Jabung Barat – Kabupaten Tanjung Jabung Timur Provinsi Jambi di Rumah Jabatan Gubernur Riau, Jum’at (11/2/22).

“Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat sangat menyambut baik adanya audiensi pembangunan konektivitas antara Kabupaten Inhil Riau dan Kabupaten Tanjung Jabung Barat serta Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi ini,” ungkap H. Anwar Sadat Bupati Tanjab Barat.

Datang bersama rombongan dari Tanjab Barat Anwar Sadat berharap, Pembangunan konektivitas antar Kabupaten ini segera terealiasi. Sebab dapat memperlancar arus transportasi dan meningkatkan pendistribusian Barang serta jasa di masing – masing daerah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Seperti halnya Peningkatan Jalan dan Jembatan dari Parit 10 Senyerang Pasar Senin batas Riau hanya 6 Kilometer yang menghubungkan Ruas Jalan Tembilahan dan Kuala Enok,” ungkap Bupati.

Menurut Anwar Sadat banyak manfaat ketika konektivitas pembangunan ini terlaksana. Karena dengan Pembangunan Jalan ini tentunya berefek mempercepat proses pengiriman komoditi Barang, khususnya hasil Laut dan komoditi hasil Perkebunan masing – masing daerah.

“Tentunya dengan proses pengiriman Barang yang cepat biaya pengiriman akan semakin murah dan nilai jualnya juga bisa tinggi,” sebut Bupati Tanjung Jabung Barat H Anwar Sadat saat Audiensi.

Sementara itu Gubernur Provinsi Riau H. Syamsuar mengatakan, Pemerintah Provinsi Riau juga menyambut baik audiensi Pembangunan konektivitas antara Kabupaten Inhil – Tanjung Jabung Barat dan Kabupaten Tanjung Jabung Timur ini.

“Nantinya hasil dari audiensi ini akan dilanjutkan ke Kementerian terkait dan Bappenas agar menjadi usulan prioritas melalui Pemerintah Provinsi Jambi dan Pemerintah Provinsi Riau,” sebut Gubernur Provinsi Riau H Syamsuar.

Hal senada juga disampaikan oleh Bupati Indragiri Hilir H. Muhammad Wardan. Dari Geografis Inhil, Kabupaten Tanjung Jabung Barat dan Kabupaten Tanjung Jabung Timur memiliki kesamaan karena masih berada di posisi Timur Sumatera.

“Kami juga menyambut baik audiensi ini. Kami telah beberapa kali melakukan pertemuan terkait rencana aksi pembangunan konektivitas antara Kabupaten Inhil – Tanjung Jabung Barat dan Tanjung Jabung Timur,” ungkap Bupati Inhil.

Hadir saat Audiensi dan Sikronisasi usulan Pembangunan bersama pembangunan infrastruktur perbatasan Kabupaten ini diantaranya, Wakil Bupati Tanjung Jabung Timur, Kepala BPN Provinsi Riau, Balai Jalan dan Jembatan serta pihak terkait lainnya.(*/Bas)

Komentar pada Artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.

Berita Terkait

Bupati Anwar Sadat Pimpin Upacara Perdana Usai Lebar dan Cuti Bersama Idul Fitri 1445 H
Bupati Tanjab Barat Lantik PAW BAZNAS Periode 2021-2026
BREAKING NEWS : Bupati Tanjab Barat Lantik Pejabat Eselon II, III dan IV
Bupati Tanjab Barat : Kepala OPD Diminta Bersikap Kooperatif Selama Pemeriksaan BPK
Bupati Tanjab Barat Ikut Entry Meeting BPK-RI Perwakilan Jambi untuk Pemeriksaan Interim LKPD 2023
Kepala BKPSDM Lantik 7 PNS Jabatan Fungsional Guru SMP dan Analis
Bupati Anwar Sadat Serahkan Bantuan Lansia dan Penyandang Disabilitas di Seberang Kota
Konflik Lahan Poktan Desa Badang dengan PT DAS, Bupati : Pemda Tidak Ikut Campur dalam Subtansi Masalah
Berita ini 287 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 17 April 2024 - 18:04 WIB

Bupati Anwar Sadat Pimpin Upacara Perdana Usai Lebar dan Cuti Bersama Idul Fitri 1445 H

Kamis, 7 Maret 2024 - 23:47 WIB

Bupati Tanjab Barat Lantik PAW BAZNAS Periode 2021-2026

Kamis, 1 Februari 2024 - 14:55 WIB

BREAKING NEWS : Bupati Tanjab Barat Lantik Pejabat Eselon II, III dan IV

Rabu, 31 Januari 2024 - 14:12 WIB

Bupati Tanjab Barat : Kepala OPD Diminta Bersikap Kooperatif Selama Pemeriksaan BPK

Rabu, 31 Januari 2024 - 00:38 WIB

Bupati Tanjab Barat Ikut Entry Meeting BPK-RI Perwakilan Jambi untuk Pemeriksaan Interim LKPD 2023

Jumat, 12 Januari 2024 - 11:13 WIB

Kepala BKPSDM Lantik 7 PNS Jabatan Fungsional Guru SMP dan Analis

Minggu, 7 Januari 2024 - 01:34 WIB

Bupati Anwar Sadat Serahkan Bantuan Lansia dan Penyandang Disabilitas di Seberang Kota

Jumat, 5 Januari 2024 - 20:25 WIB

Konflik Lahan Poktan Desa Badang dengan PT DAS, Bupati : Pemda Tidak Ikut Campur dalam Subtansi Masalah

Berita Terbaru